Bhayangkari Ranting Bangko Gelar Sosialisasi Pencegahan KDRT

Rokan Hilir | Jumat, 21 Oktober 2022 - 12:12 WIB

Bhayangkari Ranting Bangko Gelar Sosialisasi Pencegahan KDRT
Ketua Bhayangkari Ranting Bangko Mimi Dedi memberikan apresiasi kepada sejumlah narasumber yang mengisi kegiatan sosialisasi pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak di Bagansiapiapi, Kamis (20/10/2022). (ZULFADHLI/RIAU POS)

BAGANSIAPIAPI (RIAUPOS.CO) - Bhayangkari Ranting Bangko menggelar sosialisasi pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak. Ini merupakan salah satu kegiatan dari pertemuan rutin Bhayangkari tersebut di Bagansiapiapi, Kamis (20/10).

Kegiatan itu dihadiri langsung Ketua Bhayangkari Ranting Bangko Mimi Dedi serta jajaran pengurus dan anggota, serta narasumber dari Unit Pelaksana Teknis (UPT) Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA).


Narasumber dari UPT PPA Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Rokan Hilir (Rohil), Diwana menyebutkan, kegiatan itu sebagai kesempatan penting menyampaikan khususnya pada kesempatan itu kepada ibu-ibu Bhayangkari tentang pentingnya perlindungan terhadap anak dan perempuan.

"Karena kasus kekerasan tersebut biasanya menimpa pada perempuan dan anak. Untuk itu sangat penting bagaimana ibu-ibu paham dengan hak dan kewajibannya. Sehingga diharapkan dapat terjadi pencegahan terjadinya tindak kekerasan," kata Diwana didampingi narasumber lainnya, Rina dan Juliana.

Dikatakan setiap tindakan yang berupa kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) memiliki implikasi terhadap persoalan hukum. Untuk itu penting setiap orang memahami dengan baik menyangkut KDRT. Tidak hanya bagi pihak yang rawan menjadi korban yakni anak dan perempuan tapi juga penting dipahami oleh kalangan lelaki.

"Penting untuk dapat sama-sama dipahami apalagi kalau sudah menyangkut kekerasan terhadap anak, itu bisa langsung diproses, tidak ada restorative justice, dan kasusnya pasti cepat naik," kata Diwana.

Ketua Bhyangkari Ranting Bangko Mimi Dedi menyampaikan terimakasih dengan pemaparan yang disampaikan pihak UPT PPA pada kegiatan yang digelar.

"Kami menyambut baik dan hal ini tentunya menambah pemahaman yang ada termasuk upaya pencegahan terhadap terjadinya KDRT dan kami sekali lagi menyampaikan terimakasih," katanya.(fad)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook