Jelang HBP ke-58, Lapas Bagansiapiapi Gelar Bazar dan Berbagi Takjil

Rokan Hilir | Kamis, 21 April 2022 - 20:00 WIB

Jelang HBP ke-58, Lapas Bagansiapiapi Gelar Bazar dan Berbagi Takjil
Kalapas Bagansiapiapi Wachid Wibowo menyerahkan secara simbolis bantuan bagi pelaku UMKM di Bagansiapiapi, Kamis (21/4/2022). (ZULFADHLI/RIAU POS.CO)

BAGANSIAPIAPI (RIAUPOS.CO) - Dalam rangkaian peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-58, Lapas Kelas II A Bagansiapiapi menggelar kegiatan peduli UMKM. Sekaligus bazar produk sebagai pelaksanaan dari One Day One Prison Product.

Kegiatan dipusatkan di depan lapas, dipimpin Kalapas Wachid Wibowo AmDip SSos MM. Turut dihadiri para pegawai di lingkungan lapas, di Bagansiapiapi, Kamis (21/4/2022) sore.


"Ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan jelang HBP ke-58 yang jatuh pada 27 April 2022," kata Wachid.

Lapas telah mengggelar sejumlah kegiatan seperti pertandingan olahraga antar warga binaan pemasyarakatan (WBP), serta perlombaan azan, ayat pendek, dan mengaji bagi WBP.

"Sekaligus lewat kesempatan One Day One Prison Product kami perkenalkan produk karya warga binaan kemasyarakat umum. Dan, diharapkan seluruh pegawai di lingkungan lapas menjadi penggerak utama untuk berbelanja produk warga binaan," katanya.

Ia menerangkan pembinaan lewat pemberdayaan kemandirian bagi warga binaan merupakan hal yang penting dilakukan. Saat ini telah bisa dilihat hasilnya lewat adanya produk berupa meja, kursi, vas bunga serta pembuatan kebun hidroponik. Selain itu kini lapas juga mengembangkan usaha roti yang diberi label Rowbin (Roti Warga Binaan) dan usaha minuman yang saat ini mendapatkan tempat tersendiri di hati masyarakat.

"Walau tempat terbatas, tapi inspirasi, inovasi tak boleh terbatas. Mudah-mudahan kreatif terus berkembang, tak ada kata menyerah. Keterbatasan jadikan tantangan untuk berkreativitas," kata Wachid.

Pada kesempatan itu pihaknya menyerahkan bantuan berupa gerobak untuk usaha yang merupakan kerja sama dengan Baznas Rohil. Gelar UMKM bersama pihak pengrajin, dilanjutkan dengan pembagian takjil bagi warga yang melintas di depan lapas.

 

Laporan: Zulfadhli (Bagansiapiapi)

Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook