BAGANSIAPIAPI (RIAUPOS.CO) - Sebanyak 15 unit rumah yang berada dalam satu hamparan atau resettlement bagi nelayan telah dibangun. Guna melihat langsung kondisi bangunan rumah yang ditempati oleh nelayan tradisional tersebut, Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong SIP dan Wakil Bupati Rohil H Sulaiman SS MH melakukan peninjauan langsung.
Belasan unit rumah tersebut berada di Jalan SMA 2 Kelurahan Bagan Hulu, Bangko. Sebelumnya di lokasi itu terdapat bangunan namun karena terjadi musibah kebakaran yang meludeskan seluruh bangunan, akibatnya gedung sekolah tersebut tak bisa dipergunakan sama sekali.
Gedung sekolah yang baru telah dibangun di tempat lain, sementara karena lahan itu kosong akhirnya dijadikan tempat untuk pembangunan resettlement bagi kalangan nelayan.
Pada saat peninjauan itu bupati dan wabup juga didampingi Kadis Perkim Rohil Zulfahmi, Plt Kadiskominfotik Indra Gunawan, pejabat lurah Bagan Hulu serta sejumlah tokoh.
Usai melakukan peninjauan dan pengecekan ke beberapa unit rumah, bupati menilai pembangunan rumah dan konstruksi bangunan sudah sangat bagus. Ia mengingatkan untuk yang menerima bantuan itu telah menjalani tahapan pendataan, memenuhi kriteria sesuai dengan ketentuan.
"Memang kalau dilihat masih banyak yang perlu diperhatikan, ke depan akan dianggarkan kembali pembangunan resettlement sebanyak 30 unit," katanya.
Bupati meminta masyarakat yang belum menerima tahun ini agar dapat bersabar. Sebab kata Bupati, saat ini hanya tersedia 15 unit rumah.
"Bagi warga yang belum dapat kami minta untuk bersabar paling lama tahun depan semua masyarakat yang susah di sini in sya Allah dapat rumah," katanya.
Dalam hal penentuan penerima yang berhak pun terangnya dijalankan secara transparan tanpa ada dibedakan karena faktor kepentingan tertentu.
Sementara untuk sarana dan prasarana, kata Bupati lagi, akan disiapkan secara keseluruhan seperti jalan, air bersih serta instalasi listrik.
Kepala Dinas Perkim Zulfahmi menambahkan, untuk prasarana sarana utilitas (PSU) pembangunan resetlemen tersebut telah rampung. Dirinya berharap bagi yang menempati rumah agar dapat menjaga kondisi lingkungan sehingga tetap bersih dan nyaman.(adv)