HARI DISABILITAS INTERNASIONAL

Kapolres Rohil Berikan Bantuan bagi Penyandang Disabilitas

Rokan Hilir | Senin, 05 Desember 2022 - 21:15 WIB

Kapolres Rohil Berikan Bantuan bagi Penyandang Disabilitas
Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi dan jajaran foto bersama di sela penyerahan bantuan bagi warga penyandang disabilitas dalam rangka peringatan Hari Disabilitas Internasional di Ujung Tanjung, Senin (5/12/2022). (HUMAS POLRES ROHIL UNTUK RIAUPOS.CO.)

UJUNG TANJUNG (RIAUPOS.CO) - Dalam rangka memperingati Hari Disabilitas Internasional Tahun 2022, Kapolres Rokan Hilir (Rohil) AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi bersama rombongan memberikan bantuan tali kasih kepada enam orang penyandang disabilitas di wilayah Kecamatan Tanah Putih.

"Ada enam warga yang mendapatkan bantuan berupa santunan dan paket sembako," kata Kapolres AKBP Andrian melalui Kasi Humas AKP Juliandi SH, Senin (5/12/2022).


Warga tersebut, ujarnya, antara lain Susiawati (43), Jasriza Alias Panjang (53) , Liswanto (59), Edi Masdar (49), Iyus (42), Rao Hasbulah (22).  Penyerahan bantuan tersebut, kata Juliandi, sebagai wujud hadirnya polisi dalam memberikan dukungan kepada  penyandang disabilitas dan menumbuhkan rasa empati sekaligus menjalin silaturahmi.

“Dengan demikia kami berharap semoga bantuan yang diberikan ini dapat meringankan beban mereka dan juga dapat memenuhi kebutuhannya sehari-hari,” ujarnya.

Dalam kegiatan itu, turut hadir Waka Polres Kompol Franky Tambunan ST, para Kabag, Kasat Binmas Polres Rohil Iptu Sahdin Damanik dan Anggota Sat Binmas Polres Rohil.

Laporan: Zulfadhli (Bagansiapiapi)

Editor: Edwar Yaman

 

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook