TUNAK ATASI KONFLIK GAJAH DAN MANUSIA

RSF Raih Satu Indonesia Award 2018 Tingkat Riau

Riau | Selasa, 30 Oktober 2018 - 12:13 WIB

DURI (RIAUPOS.CO) - Direktur Rimba Satwa Foundation (RSF) yang bermarkas di Duri, Zulhusni Syukri dan kawan-kawan  layak berbangga hati. Berkat ketunakan mereka dalam meredam konflik antara gajah dan manusia di kawasan setempat, Zulhusni bersama LSM Peduli Lingkungan yang mereka dirikan berhasil meraih anugerah cukup bergengsi.

“Alhamdulillah, kami bangga karena dapat apresiasi Satu Indonesia Award 2018 dari PT Astra International Tbk,” kata Husni kepada Riau Pos di Duri, Senin (29/10).

Dikatakan Husni, apresiasi tingkat provinsi tersebut disabet RSF untuk kategori kelompok di bidang lingkungan. Karya tulis Zulhusni yang digarap bersama rekan-rekannya berjudul ‘‘Mitigasi Konflik Gajah Liar dan Manusia di Balai Raja, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau’’  dinilai layak mendapatkan apresiasi tersebut.
Baca Juga :Tangis Haru Lansia Dapat Pengobatan Gratis dari Brimobda Riau

Menurutnya, ada 117 nama yang dapat apresiasi tersebut pada tahun ini. Mereka berasal dari berbagai provinsi di tanah air. Selain bidang lingkungan, anugerah serupa juga diperuntukkan buat individu maupun kelompok yang peduli di bidang pendidikan, kesehatan, UMKM, teknologi, dan lain-lain.

“Selain kami, di Riau juga ada tiga penerima apresiasi 9th Indonesia Satu Award 2018. Masing-masing dari Pekanbaru, Pelalawan dan Tanjungpinang. Ketiganya untuk kategori individu,” sebutnya.

Diakui Husni, apresiasi ini bukanlah tujuan utama dari RSF. Namun penghargaan tersebut diharapkan mampu memupuk semangat RSF untuk terus berupaya menyelamatkan populasi gajah Sumatera yang hanya tinggal sedikit di negeri ini.

Meski terbilang baru, RSF selama ini telah menunjukkan kiprah nyatanya dalam mitigasi konflik antara gajah liar dan manusia di daerah ini. RSF pun sangat menginginkan agar gajah dan manusia bisa hidup berdampingan secara damai.

“Apresiasi Satu Indonesia Award 2018 ini adalah salah satu buah kerja keras rekan-rekan saya di RSF. Mereka selama ini tidak kenal lelah turun ke lapangan. Apresiasi ini juga kami anggap sebagai kado khusus di peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini,” pungkas Husni.(sda)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook