ROKAN HULU

Wujudkan Rohul sebagai Pusat Kajian Islam Internasional

Riau | Jumat, 29 Januari 2016 - 10:06 WIB

Wujudkan Rohul sebagai Pusat Kajian Islam Internasional
Bupati Rohul Drs H Achmad MSi memberikan sambutan di hadapan ratusan masyarakat saat meresmikan pemakaian Masjid Ar-Royan Desa Aliantan, Kecamatan Kabun yang merupakan masjid hibah dari Kerajaan Arab Saudi, Rabu (27/1/2016).

RIAUPOS.CO - Di penghujung masa jabatannya, Bupati Rokan Hulu Drs H Achmad MSi mengharapkan kepada Bupati dan Wakil Bupati Rohul terpilih periode 2016-2021 Suparman-Sukiman, dapat melanjutkan upaya yang sudah dirintisnya selama ini, untuk menjadikan Rohul sebagai pusat kajian Islam internasional.

Harapan itu disampaikan bupati di hadapan ratusan  masyarakat saat meresmikan Masjid Ar-Royan di Desa Aliantan, Kecamatan Kabun, Rabu (27/1) lalu. Untuk terwujudnya cita-cita besar itu, di daerah yang dijuluki Negeri Seribu Suluk, bupati dua periode itu meminta kepada masyarakat Rohul untuk dapat mendukung bupati dan wakil bupati terpilih

Baca Juga :Pascabanjir, Aspal Jalan Banyak Terkelupas

‘’Mari kita sama-sama dorong Bupati dan Wakil Bupati Rohul terpilih untuk menjadikan Rohul ini sebagai pusat kajian Islam internasional. Kita sudah siapkan pondasinya, tinggal ke depannya Bupati dan Wakil Bupati Rohul lima tahun ke depan dapat meneruskan cita-cita besar itu,’’ujarnya

Achmad menjelaskan, selama 10 tahun kepemimpinan dalam menjalankan roda pemerintahan, dirinya telah berupaya semaksimal mungkin untuk menjadikan Rohul sebagai pusat kajian Islam internasional.

Selain telah membuat sistem untuk mewujudkan cita-cita tersebut, pemerintahanya sudah mendirikan berbagai fasilitas pendidikan berbasiskan islam seperti Institut Sains Quran, SMP Tahfizdan lembaga lembaga pendidikan Islam lainnya.

Diakuinya, dengan komitmen, konsistensi dan aksi nyata yang dilakukan secara istiqomah, secara bertahap upaya untuk mewujudkan Rohul sebagai pusat kajian Islam itu, telah membuahkan hasil, meski cakupannya masih di tingkat regional dan nasional.

‘’Kita pernah diberikan penghargaan dari Kementrian Agama sebagai kabupaten yang memiliki komitmen tinggi dalam apresiasi pendidikan agama Islam. Kita telah berhasil mengukir sejarah di Riau, tiga kali berturut-turut juara MTQ Riau, ini kan sebuah prestasi awal menuju cita-cita kita menjadikan Rohul sebagai pusat kajian Islam internasional,’’katanya disambut applaus dari masyarakat Desa Aliantan

Ia optimis, prestasi-prestasi yang telah ditoreh Kabupaten Rokan Hulu akan menjadi daya tarik bagi orang luar untuk belajar ke Rohul, tentu ini ke depan harus dipertahankan dan ditingkatkan di masa mendatang

Achmad menambahkan, Masjid Agung Madani Islamic Center (MAMIC) Pasirpengaraian, saat ini, telah ditetapkan sebagai Masjid Agung percontohan tingkat nasional. Bahkan masjid yang menjadi ikonnya Rokan Hulu itu, saat ini tak henti-henti didatangi oleh masyarakat dari luar untuk melihat langsung atau belajar di masjid termegah yang merupakan kebanggaan masyarakat Rohul itu.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook