Sekda Sikapi Penerima Bantuan PKH Tidak Tepat Sasaran

Riau | Kamis, 28 Februari 2019 - 10:30 WIB

Sekda Sikapi Penerima Bantuan PKH Tidak Tepat Sasaran
TERIMA BANTUAN: Salah seorang warga Kecamatan Rambah menerima bantuan PKH tahap I tahun 2019 yang disalurkan pihak PT Bank Mandiri Cabang Pasirpengaraian, baru baru ini.

ROHUL (RIAUPOS.CO) - Para penerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) dari pemerintah pusat di Kabupaten Rokan Hulu dalam penyalurannya tidak tepat sasaran. Diduga data penerima bantuan PKH yang disampaikan BPS Rohul ke Pusat masih data lama. 

Sekda Rohul H Abdul Haris SSos MSi menyebutkan, sumber data penerima bantuan PKH merupakan dari Basis Data Terpadu (BDT) yang bersumber dari Badan Pusat Statistik (BPS) Rohul yang masih menggunakan data 2011.

Namun untuk akurasi data penerima bantuan PKH, menurutnya, saat ini Dinas Sosial Pemberdayaan dan Perlidungan Perempuan dan Anak (Dissos P3A) Rohul melakukan validasi penerima bantuan PKH di 16 kecamatan.
Baca Juga :Kampar Ditetapkan Tanggap Darurat Bencana

Diakuinya, ada komponen yang memang harus dipenuhi dalam pendataan penerima PKH. Di mana Pemkab telah melakukan upaya bagaimana penerima bantuan baik BDT maupun PKH tepat sasaran.

‘’Sekarang sedang validasi data yang dilakukan Dissos P3A. Namun akurasi data PKH belum selesai, karena sedang divalidasi. Sehingga ke depan penerima bantuan PKH tepat sasaran,’’ kata Sekda menyikapi adanya dugaan penerima bantuan PKH yang tidak tepat sasaran.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook