PENGUKUHAN GELAR ADAT

8 Desember Jokowi ke Riau

Riau | Selasa, 27 November 2018 - 10:00 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Presiden Joko Widodo yang sebelumnya dijadwalkan berkunjung ke Riau pada 24 November, diundur menjadi 8 Desember 2018. Plt Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim sudah memastikan soal jadwal kedatangan RI 1 ini.

‘’Kalau tak ada perubahan, nampaknya tanggal 8 Desember itu sudah final,” kata Wan Thamrin Hasyim kepada Riau Pos saat ditemui di kantor Gubernur Riau, Senin (26/11) pagi.

Baca Juga :MAKI Bakal Gugat ke PTUN, jika Firli Bahuri Tak Diberhentikan Tidak dengan Hormat dari KPK

Jadwal tersebut didapat Wan Thamrin berdasarkan rapat terakhir persiapan penyambutan orang nomor satu di Indonesia itu di kantor Gubernur Riau belum lama ini. “Hasil rapat saya dengan Kapolda Riau dan Kabinda Riau terakhir, jadwal itu sudah final karena banyak agenda Presiden,” ujarnya.

Disinggung sudah sejauh mana persiapan Pemprov Riau untuk penyambutan Presiden RI, Wan Thamrin menyampaikan pihaknya bersama Kapolda, Danrem 031 Wirabima dan instansi terkait lain sudah siap. Bahkan untuk pengamanan sudah dipetakan.

‘’Insya Allah persiapan sudah di lapangan (teknis). Karena rencananya beliau akan mendarat di Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru,” kata mantan Bupati Rokan Hilir ini.

Wan Thamrin belum bisa memastikan apakah Presiden Joko Widodo akan meninjau pembangunan proyek strategis nasional. Seperti proyek tol Pekanbaru-Dumai, dan proyek nasional lainnya. “Itu belum,” kata Wan Thamrin.

Yang jelas kata Wan, salah satu agenda Jokowi ke Riau untuk pengukuhan sebagai gelar adat oleh Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR). “Tapi yang semula Presiden tukar bajunya di Gubernuran Riau, jadinya di Lanud Roesmin Nurjadin. Setelah itu langsung ke LAMR dan agenda lainnya,” ujarnya.(dal)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook