Salat Tarawih Bareng Masyarakat, Kapolda Irjen Iqbal Ajak Jaga Kamtibmas

Riau | Senin, 27 Maret 2023 - 23:16 WIB

Salat Tarawih Bareng Masyarakat, Kapolda Irjen Iqbal Ajak Jaga Kamtibmas
Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal menyapa remaja masjid usai melaksanakan Salat Tarawih di Masjid An-Najah, Jalan Sakuntala, Pekanbaru, Senin (27/3/2023) malam. (AFIAT ANANDA RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kepala Kepolisian Daerah (Polda) Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal, memastikan komitmen untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama Bulan Suci Ramadan 1444 H.

Salah satu upaya yang dilakukan ialah dengan mendekatkan diri langsung kepada masyarakat. Hal ini dilakukan Kapolda Riau Irjej Pol Mohammad Iqbal dengan mengikuti Salat Tarawih dan Subuh berjemaah bersama masyarakat pada setiap malam Ramadan.


Senin (27/3/2023) atau malam ke-6 Ramadan, mantan Kadiv Humas Mabes Polri itu melaksanakan Salat Tarawih di Masjid An-Najah, Jalan Sakuntala Tangkerang Utara, Bukit Raya. Dengan membawa sejumlah pejabat utama (PJU) Polda Riau, Irjen Iqbal turut berdialog serta berdiskusi secara langsung bersama para jemaah yang hadir.

"Alhamdulillah malam ke-6 ini, saya bersama beberapa PJU mengikuti rangkaian ibadah Salat Tarawih di Masjid An-Najah. Tadi bertemu juga dengan teman-teman lama di sini, karena memang sebelumnya kan saya lama (bertugas) di Pekanbaru," ucap Irjen Iqbal kepada Riaupos.co.

Dia menambahkan, rangkaian safari Ramadan digelar dia sebagai bentuk kehadiran Polisi di tengah masyarakat dalam rangka menjaga kamtibmas. Sehingga, umat Muslim yang tengah melaksanakan ibadah di Bulan Suci Ramadan dapat lebih khusyuk.

"Selain memang saya ikut beribadah, saya juga turut mengajak masyarakat dan para jemaah untuk bersama-sama, menjaga kamtibmas agar kita semua dapat lebih tenang dan nyaman dalam melewati bulan suci ini," paparnya.

Pantauan Riaupos.co, Irjen Iqbal turut membawa sejumlah pejabat utama Polda Riau. Di mana setiap keluhan serta masukan yang diberikan masyarakat, langsung ditindaklanjuti dengan menyampaikan langsung kepada PJU terkait yang hadir pada malam itu.

 

Laporan: Afiat Ananda (Pekanbaru)

Editor: Edwar Yaman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook