INFRASTRUKTUR

Resmi Dibuka, Tol Pekanbaru-Bangkinang Sudah Bisa Dilalui

Riau | Selasa, 26 April 2022 - 13:13 WIB

Resmi Dibuka, Tol Pekanbaru-Bangkinang Sudah Bisa Dilalui
Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang difungsikan untuk mudik Idulfitri 1443 dari tanggal 26 April-3 Mei 2022, dan arus balik 3 Mei-8 Mei 2022. (DEFIZAL/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar bersama dengan Forkopimda Riau dan Forkopimda Kampar resmi membuka operasional Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang, Selasa (26/4/2022). Pembukaan jalan tol tersebut ditandai dengan pemotongan pita di pintu masuk, daerah Sungai Pinang, Kampar.

Gubri mengatakan, jalan tol ini akan dibuka hingga 10 Mei mendatang untuk memudahkan masyarakat yang akan mudik ke Sumatera Barat. Namun untuk saat ini, yang dibuka hanya dari arah Pekanbaru saja.


"Jalan tol ini akan dibuka sampai 10 Mei. Mudah-mudahan dapat membantu masyarakat yang akan mudik," katanya.

Disebutkan Gubri, pihaknya bersama Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal dan Danrem 031/Wira Bima Brigjen TNI Parlidungan Hutagalung siap mengamankan arus mudik dan arus balik. Pihaknya berharap, masyarakat yang akan mudik slalu sehat walafiat saat berada di kampung halaman, serta juga saat kembali ke Riau.

"Kami imbau saat mudik tetap berhati-hati, periksa kondisi kendaraannya," imbaunya.

Pada kesempatan tersebut, Gubri juga mengatakan, Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang ditargetkan akan beroperasi penuh pada Juni mendatang. Hal tersebut karena saat ini pengerjaan hanya tinggal beberapa bagian saja.

"Diperkirakan Juni mendatang tol sudah selesai dan diresmikan. Setelah itu baru tol akan beroperasi penuh dari dua arah," ujarnya.

Begitu dibuka, kendaraan pribadi milik masyarakat sudah bisa langsung melintas. Untuk saat ini, arah yang dibuka hanya dari Pekanbaru menuju Bangkinang saja. 
 

Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook