RAKERNAS III DEWAN PENDIDIKAN SE-INDONESIA

Ciptakan Pendidikan Berkualitas

Riau | Minggu, 24 September 2023 - 10:44 WIB

Ciptakan Pendidikan Berkualitas
Rakernas III Dewan Pendidikan se-Indonesia (INTERNET)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Rapat Kerja Nasional (Rakernas) III Dewan Pendidikan se-Indonesia tahun ini dilaksanakan di Provinsi Riau yang berlangsung di Grand Jatra Hotel Pekanbaru, Jumat (23/9). Pada tahun ini tema yang angkat yakni “Penguatan Dewan Pendidikan dan Sistem Pendidikan Nasional”. Kegiatan ini berlangsung di Grand Jatra Hotel Pekanbaru.

Ketua Dewan Pendidikan Provinsi Riau, Prof Dr Junaidi mengatakan, kegiatan ini merupakan Rakernas ketiga. Sebelumnya kegiatan diadakan di Bangka Belitung dan Nusa Tenggara Barat (NTB). Rakernas tahun ini dihadiri oleh 18 provinsi yang ada di Indonesia.


“Rakernas ini juga dihadiri dewan pendidikan yang ada di seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Riau serta beberapa dari provinsi lainnya,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Riau, Dr Kamsol yang hadir mewakili Gubernur Riau mengaku sangat mengapresiasi dan mendukung penyelenggaraan kegiatan ini. “Melalui kegiatan ini hendaknya kita dapat sinergikan untuk memperkokoh derajat pondasi pendidikan yang berkualitas,” ucapnya.

Dikatakannya, pendidikan adalah salah satu langkah untuk mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) bangsa agar bisa bersaing di era globalisasi dan digital pada masa mendatang. Oleh karena itu, peningkatan derajat pendidikan harus dimulai dari tingkat satuan pendidikan.

Kamsol juga mengungkapkan bahwa peningkatan kualitas SDM menjadi isu utama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau yang tertuang dalam visi pembangunan Riau 2019 - 2024.(sol)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook