213 JCH Dilepas ke Embarkasi Haji Antara Pekanbaru

Riau | Selasa, 23 Juli 2019 - 09:59 WIB

213 JCH Dilepas ke Embarkasi Haji Antara Pekanbaru
LEPAS JCH: Bupati Siak Alfedri MSi melepas keberangkatan Jamaah Calon Haji , Senin (22/7/2019).

SIAK (RIAUPOS.CO) -- Bupati Siak Alfedri MSi melepas Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Siak menuju Embarkasi Haji Antara Pekanbaru di halaman Asrama Haji Kabupaten Siak, Senin (22/7).

Sebanyak 213 orang JCH berasal dari 14 kecamatan se- Kabupaten Siak gelombang pertama kloter 19 diberangkatkan dengan menggunakan tiga bus, setelah pelepasan secara resmi dilakukan oleh Bupati Siak Alfedri.

Baca Juga :Ketua DPRD Siak Berikan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir

Bupati Siak Alfedri menyampaikan selain para 213 JCH diberangkatkan menuju Kota Pekanbaru, pada tanggal 23 Juli 2019 mendatang juga akan dilalukan pelepasan untuk keberangkatan sebanyak 63 JCH lagi.

“Total keseluruhan JCH yang diberangkatkan dari Kabupaten Siak sebanyak 276 orang. Kita melepas sebanyak 213 orang dan besok dilepas lagi sebanyak 63 orang,” ungkapnya.

Alfedri juga menyebutkan, sebelumnya pelepasan pemberangkatan para JCH juga telah dilakukan secara resmi oleh Pemkab Siak. Penyelenggara  memberangkatkan secara resmi sebagian JCH Kabupaten Siak di Embarkasi Haji Antara di Pekanbaru yang tergabung satu kloter dengan JCH asal Kabupaten Kuansing.

“Kami mendoakan semoga JCH yang diberangkatkan diberikan kesehatan dan kemudahan sehingga dapat melaksanakan ibadah haji dan meraih haji yang mabrur,” doa Alfedri.(wik)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook