Berazam di Bawah Rintik Hujan Dirikan Ponpes Tahfiz dan Hadis

Riau | Rabu, 19 Juni 2019 - 10:19 WIB

Berazam di Bawah Rintik Hujan Dirikan Ponpes Tahfiz dan Hadis
HALALBIHALAL: Bupati Siak H Alfedri dan istri serta Sekdakab Siak H TS Hamzah bersalam-salaman dengan masyarakat dalam halalbihalal Pemkab Siak dengan masyarakat di Lapangan Siak Bermadah, Selasa (18/6/2019).(HUMAS PEMKAB SIAK)

(RIAUPOS.CO) -- Masih dalam suasana Idulfitri 1440 Hijriah di bulan Syawal ini, Pemerintah Kabupaten Siak memanfaatkan momen tersebut mengelar halalbihalal bersama masyarakat.

   Di bawah rintik hujan, Alfedri berazam tahun depan Pondok Pesantren Tahfiz dan Hadits dapat beroperasi. Bagi yang berprestasi, diganjar beasiswa.

Baca Juga :Ketua DPRD Siak Berikan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir

Kebiasaan ini mengekspresikan kebahagiaan setelah menjalani hari-hari yang penuh berkah di bulan Ramadan.

Bupati Siak Alfedri selaku pimimpin di hadapan  masyarakat menyampaikan sambutannya. Usai menjalankan ibadah Ramadan tentunya kualitas keimanan semakan meningkat. Melalui momen Syawal ini dirinya menyampaikan permohonan maaf selama dalam memimpin negeri istana ini.

“Atas nama pemerintah daerah saya mengucapkan mohon maaf lahir batin, melalui bulan yang baik ini kita tingkatkan kualitas ke imanan kita, dan sesama manusia tentu ada khilaf dan silaf melalui momen ini kita saling bermaafan,” kata Alfedri dipentas Siak Bermadah Kota Siak Sriindrapura, Selasa (18/6).

Walaupun diguyur hujan di hadapan masyarakat dan undangan Alfedri menyampaikan sejumlah program kerja Pemkab Siak yang sudah berjalan dan yang akan dilaksanakan ke depan. Salah satunya dirinya berazam tahun depan akan mendirikan Pondok Pesantren Tahfiz dan Hadits di Kabupaten Siak. Agar ke depan dari Siak akan lahir ahli hadits, tafsir dan tahfiz yang andal.

“Sebenarnya keinginan ini sudah disampaikan Pak Syamsuar, namun saya melanjutkan niat baik itu membangun Pondok Pesantren Hadits dan Tahfiz di Kabupaten Siak. Bekerja sama dengan Baznas Siak dan sejumlah perusahaan untuk memulai rencana itu,” ungkapnya.

Alfedri menjelaskan, dalam pelaksanaannya nanti anak-anak yang berprestasi akan diberi beasiswa, sehingga ia dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Selanjunya ia juga mengungkapkan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat ke depan dirinya akan memanfaatkan lahan tidur milik pemerintah dalam rangka meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Kami akan memanfaatkan lahan tidur milik pemerintah dikelola serta ditanam dengan ubi kayu, dan sayuran lain. Melalui pola yang dikelola Baznas Siak nantinya, dengan harapan masyarakat yang terlibat dapat terbantu perekonomiannya,” harap Alfedri.

Sebenarnya lanjut Bupati, masih banyak program kerja Pemkab Siak yang belum terlaksanakan. Dimana untuk membangun daerah ini diakuinya perlu dukungan semua pihak. Untuk itu ia berharap kepada masyarakat saling berkontribusi dan peduli dengan daerah agar lebih maju di semua sektor.

Sementara itu tokoh masyarakat Nazir Khatan mengatakan, sangat berterima kasih kepada sultan Siak yang telah berjasa, serta para perintis, pendiri Kabupaten Siak di masa lalu sehingga negeri Siak di kenal orang.

“Kami selaku masyarakat Siak berterima kasih kepada para pendiri Kabupaten Siak yang telah berjasa terhadap Siak, kabupaten ini dari remaja sedang menginjak dewasa,” ungkapnya.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Siak melalui program yang dibuat dapat menyentuh masyarakat. “Mudah-mudahan dengan kepemimpinan Pak Alfedri  ke depan Siak semakin maju, dan masyarakatnya sejahtera. Dengan demikian kebersihan hati daripada Bapak-bapak pemimpin negeri Siak ini mendapat hidayah dari Allah SWT. Ini merupakan keinginan kami sebagai masyarakat Siak agar Kabupaten Siak ini maju di masa yang akan datang,” tutupnya.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook