PENYAMBUTAN TIM SAFARI RAMADAN

Hulu Kuantan Sajikan Asam Pedas Baung

Riau | Jumat, 17 Mei 2019 - 10:10 WIB

Hulu Kuantan Sajikan Asam Pedas Baung
Azisman

(RIAUPOS.CO) -- Dalam rangka penyambutan tim Safari Ramadan Pemkab Kuansing yang akan dilaksanakan di Masjid Al Ihkwan, Desa Lubuk Ambacang, Kecamatan Hulu Kuantan (HK), Jumat (17/5) malam, berbagai persiapan sudah dimatangkan oleh panitia. Satu di antaranya masakan berbuka puasa untuk bupati dan rombongan.

“Sesuai rapat yang disampaikan oleh tim PKK kemarin, menu berbuka puasa untuk Pak Bupati dan rombongan sudah disiapkan. Selain makanan khas daerah seperti punju asam durian dan gulai udang, kami juga menyediakan asam pedas ikan baung,” ujar Camat Hulu Kuantan Azisman ST kepada Riau Pos, Kamis (16/5).

Baca Juga :Kapolres Apresiasi Kegiatan Tablig Akbar Malam Tahun Baru

Menurut Azisman, pihaknya sudah melakukan persiapan. Begitu rombongan Safari Ramadan Pemkab datang langsung menuju Gedung Serbaguna Kecamatan Hulu Kuantan.

“Iya, Pak Bupati akan langsung ke kantor camat terlebih dahulu. Setelah buka puasa di Gedung Serbaguna, baru rombongan menuju Masjid Al Ihkwan untuk melaksanakan Salat Isya dan Tarawih berjamaah. Dan langsung dilanjutkan dengan Safari Ramadan,” kata Azisman.

Azisman berharap, seluruh masyarakat untuk bisa hadir. Terutama para kepala desa, BPD, ninik mamak dan seluruh unsur yang ada di desa dan Kecamatan Hulu Kuantan. Selain agenda rutin, Safari Ramadan tersebut juga sebagai ajang silahturahmi masyarakat dengan bupati dan kepala OPD yang ada di lingkungan Pemkab Kuansing.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook