Warga Talikumain Heboh Penemuan Mayat di Sumur

Riau | Senin, 16 Juli 2018 - 13:30 WIB

PASIRPENGARAIAN (RIAUPOS.CO) - Warga Desa Talikumain, Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Sabtu (14/7), dihebohkan dengan ditemukan sesosok mayat perempuan tak bernyawa dengan posisi tertelungkup dalam sebuah sumur milik warga.

Mayat perempuan yang belum diketahui identitasnya itu, pertama kali ditemukan oleh Ardiansyah dan anaknya Desa Talikumain di sumur belakang rumah. Dengan penemuan mayat tersebut, langsung dilaporkan kepada tetangga dan aparat desa setempat

Baca Juga :Pascabanjir, Aspal Jalan Banyak Terkelupas

   

Informasi yang dirangkum Riau Pos dilapangan, penemuan mayat perempuan tanpa identitas itu berawal, Sabtu (14/7), Ardiansyah menyuruh anaknya ke rumahnya yang belum selesai dibangun itu.

Sesampai di rumah yang letaknya tidak jauh dari salah satu SPBU di Desa Talikumain itu, ketika mengecek bangunan rumah, anak Ardianyah mencium bau tak sedap di sekitar rumahnya.

Lalu, sang anak memberitahukan kepada ayahnya. Karena penasaran, Ardiansyah segera datang dan melakukan pencarian sumber bau busuk yang menyengat hidung. Saat berjalan di belakang rumah, Ardiansyah tercium sumber bau yang dekat  didalam sumur

Ternyata ada sesosok mayat perempuan tak bernyawa, mengapung memakai baju warna merah dan celana jean warna hitam, dengan posisi badan telungkup.(epp)

Selang beberapa menit, usai aparat desa melaporkan penemuan mayat ke Polsek Tambusai, tiba Kapolsek AKP Yulihasman dan sejumlah anggota ke lokasi penemuan mayat itu.

Berselang satu jam, Tim identifikasi dari Polres Rohul tiba di lokasi penemuan mayat. Namun, proses evakuasi mayat dari dalam sumur mengalami kesulitan karena permukaan air sumur yang hampir dan sulit menjangkau mayat.

Sehingga Mobil pengantar air bersih (PAB) dari unit PDAM Dalu Dalu didatangkan untuk menambah debit air di sumur, hingga mayat bisa mengapung ke permukaan untuk di evakuasi.

Kapolres Rohul AKBP M Hasyim Risahondua SIK MSi melalui Kapolsek Tambusai AKP Yulihesman SSos kepada wartawan, Ahad, (15/7) menyebutkan, pihak kepolisian berhasil evakuasi mayat sekitar pukul 21.00 WIB dan langsung dibawa ke Puskesmas Tambusai untuk keperluan Otopsi

Menurunya, Polisi belum bisa memberi keterangan resmi terkait penemuan mayat wanita tersebut serta penyebab atau motif meninggalnya, karena masih proses identifikasi dan penyelidikan.

Namun, berdasarkan hasil identifikasi sementara, Identitas mayat perempuan itu diketahui bernama Anawati (34) warga RT19/RW.02 Dusun Sungai Lahun DK 1 D Desa Sialang Rindang, Kecamatan Tambusai.

Diperkirakan mayat sudah berada di sumur itu sejak 2 atau 3 hari lalu. Informasi dari di lokasi kejadian, semasa hidupnya perempuan itu pernah membuka usaha warung di depan SPBU Talikumain yang berjarak sekitar 100 meter dari lokasi kejadian.

‘’Sekarang polisi masih lakukan penyelidikan atas penemuan mayat di Sumur warga Desa Talikumain. Kita belum bisa memberikan keterangan resmi,’’ sebutnya.(epp)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook