RAPATKAN BARISAN LINTAS SEKTORAL

Persiapan Idulfitri, 3.104 Personel Gabungan Disiagakan

Riau | Sabtu, 15 April 2023 - 11:00 WIB

Persiapan Idulfitri, 3.104 Personel Gabungan Disiagakan
Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal memimpin Rapat Koordinasi Lintas Sektoral persiapan menghadapi Idulfitri 1444 H, Jumat (14/4/2023). (POLDA RIAU UNTUK RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kepolisian Daerah (Polda) Riau menggelar rapat koordinasi (rakor) lintas sektoral membahas persiapan menghadapi Idulfitri 1444 H, Jumat (14/4). Rapat yang dipimpin langsung Kapolda Irjen Pol Mohammad Iqbal ini membahas beberapa poin persiapan, di antaranya ketersediaan bahan pokok, bahan bakar minyak (BBM), jalur mudik, pelayanan kesehatan, dan lain-lain.

Dalam rapat tersebut juga diketahui sebanyak 3.104 personel gabungan dari Polri, TNI, Dinas Kesehatan (Dinkes), Dinas Perhubungan (Dishub), Satpol PP, dan Mitra Kamtibmas akan dikerahkan pada operasi Ketupat Lancang Kuning yang akan digelar 18 April-1 Mei tersebut. Dengan daerah operasi meliputi 12 kabupaten/kota se-Riau.


Kepala Biro Operasi Polda Riau Kombes Pol Raden Kasero mengatakan personel tersebut terdiri dariPolri 1.699 personel, instansi terkait 1.405, TNI 282, Diskes 187, Dishub 342, Satpol PP 307, dan Mitra Kamtibmas sebanyak 287 personel.

Raden Kasero menuturkan sasaran opearasi ini meliputi segala bentuk potensi gangguan, sebelum dan pada saat operasi Ketupat Lancang Kuning yang dapat menghambat dan mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Serta keamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran, lalu lintas (Kamsltibcarlantas).

Personel akan siaga di jalan raya, tempat wisata, tempat ibadah, SPBU, pusat perbelanjaan, rumah ditinggal mudik, tempat pembagian zakat, mako dan asrama Polri, malam takbiran, terminal, bandara, dan pelabuhan. Kemudian juga meliputi ambang gangguan seperti kepadatan lalu lintas, peredaran dan penjualan kembang api dan miras, adanya penimbunan bahan pokok, dan antrean kendaraan.

“Serta gangguan nyata seperti bencana alam, kemacetan lalu lintas (lantas), kecelakaan, balap liar, kriminalitas, teror dan sabotase, mabuk-mabukan, dan intoleransi beragama,” jelas Raden.

Sementara itu, Kapolda Irjen Pol Mohammad Iqbal mengatajan operasi ini juga bertujuan untuk mewujudkan lancarnya arus mudik dan balik. Serta untuk menurunkan jumlah pelanggaran dan fatalitas korban kecelakaan lalu lintas. Adapun konsep operasinya bersifat terbuka, dengan pemeliharaan keamanan, dilaksanakan dengan perlundungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat.

Diungkapkan Irjen Iqbal, rapat koordinasi ini bertujuan untuk mempersiapkan manajemen pengamanan dan pelayanan yang baik bagi masyarakat. Baik saat arus mudik, maupun arus balik. “Kita bekerja dengan domain masing-masing, kerja kolaborasi. Intinya bagaimana pelayanan terhadap masyarakat bisa all out. Kita antisipasi dari hal-hal kecil sampai besar,” ungkap Kapolda Riau.

Dijabarkan Irjen Iqbal, beberapa potensi kerawanan juga sudah dibahas. Mulai dari banjir, kemacetan, lakalantas, tanah longsor, pohon tumbang, serta kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Irjen Iqbal memastikan, semua tata kelola manajerial pelayanan masyarakat sudah siap.

“Semua sudah dipersiapkan, mulai dari sumber daya, man power, alat-alat, sarana dan prasarana. Kami juga meyakinkan soal ketersediaan pangan, bahan pokok. Tadi (kemarin, red) disampaikan juga bagaimana fluktuasi harga,” ucap Irjen Iqbal.

“Prinsipnya di Provinsi Riau stabil, bahkan berlebih stoknya. Tidak akan terganggu saat, bahkan setelah Idulfitri. Soal konsumsi BBM juga dibahas. Sudah sejak dua pekan lalu, sehingga tidak akan terganggu juga. Sudah di-mapping, di mana volume kendaraan yang meninggi. Yakni arah Tembilahan, Kampar dan Baganbatu,” ujar jenderal bintang dua tersebut.

Terkait kapan waktu Idulfitri menurut Irjen Iqbal juga menjadi perhatian. Pada dasarnya, pihaknya sudah siap sedia. Ia pun memastikan, rapat koordinasi kali ini bukan hanya sekadar pembahasan belaka, melainkan akan dibuktikan nanti di lapangan. “Semoga di lapangan kami dapat bermanfaat. Semua aspek penting sudah kami bahas, yang perlu solusi sudah dicarikan karena sistemnya integral, saling berkaitan,” ujar Irjen Iqbal.

SAR Siaga 20 Hari
Di sisi lain, Kantor Search and Rescue (SAR) Pekanbaru menggelar apel siaga pada Jumat (14/4). Apel ini menandai dimulainya Siaga SAR khusus Idulfitri Tahun 2023. Kepala Kantor SAR Pekanbaru  I Nyoman Sidakarya usai apel mengatakan, kegiatan ini akan berlangsung selama 20 hari, mulai sejak 13 April hingga 3 Mei 2023 mendatang.

‘’Sesuai arahan Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI Henri Alfiandi, kami akan  menempatkan kapal atau peralatan penyelamatan lainnya di lokasi-lokasi strategis. Selain itu kami juga ikut mewaspadai titik-titik simpul kemacetan lalu lintas, melaksanakan patrol, dan pemantauan di lokasi-lokasi pariwisata maupun keramaian,’’ terangnya.

Selama operasi ini, SAR Pekanbaru menurutnya akan terus update informasi terkait cuaca. Selain itu pihaknya juga akan memastikan kesiapan alat maupun peralatan pendukung selalu dalam keadaan bersih dan siap operasi. Siaga ini menurut Nyoman, dari perairan hingga di daratan.

‘’Kami juga akan mobile di Jalan Lintas Utara Tol Pekanbaru-Dumai dan Lintas Barat Tol Pekanbaru-Bangkinang untuk mendukung pelaksanaan Siaga SAR Khusus Idulfitri Tahun 2023 ini. Semoga lewat koordinasi yang baik antar-stakeholder, Idulfitri tahun ini aman dan nyaman,’’ ujar Nyoman.

Nyoman berharap tim yang bertugas di lapangan agar dapat senantiasa mengedepankan profesionalisme dan sinergitas yang baik dengan seluruh potensi SAR. Tim juga diharapkan dapat memaksimalkan Quick Response Time dalam pelayanan pencarian dan pertolongan kepada masyarakat yang melakukan mudik.

Selama operasi ini, lanjut Nyoman, Kantor SAR Pekanbaru menyiagakan  RB 218 Dumai dan Unit Riggid Inflatable Boat (RIB), KN 402 di Unit Siaga Rokan Hilir, KN 411 di Pos SAR Bengkalis, KN 413 di Pel Erfishing Pekanbaru, RIB 02 di Pos SAR Tembilahan, RIB 03 di Unit Siaga Kep Meranti.

Peralatan lainnya seperti rescue car, rescue carrier, rescue car compartment, rescue truck compartment, rescue truck personil dan motor trail juga dipastikan kesiagaannya dan siap operasi bila diperlukan.

Perbaikan Jalur Mudik di Rohul Terus Digesa
Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Riau, melalui Unit Pelaksana Teknis (UPT) terus menggesa perbaikan jalan yang akan digunakan untuk jalur mudik. Seperti yang dilakukan di jalan provinsi yang ada di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul).

Kepala UPT Jalan dan Jembatan Wilayah VI, Ferry Yunanda menyampaikan bahwa saat ini perbaikan jalan arus mudik terus digesa. Khususnya yang ada di Kabupaten Rohul yang banyak mengalami kerusakan. “Kami melaporkan progres pengerjaan jalan untuk arus mudik di Rokan Hulu terus dilaksanakan,” katanya.

Lebih lanjut dikatakannya, perbaikan jalan dengan sistem kolaborasi antara UPT Jalan dan Jembatan wilayah VI dan Bidang Binamarga Dinas PUPRPKPP Provinsi Riau diharapkan dapat memperlancar arus mudik tahun ini.

Dia menambahkan, pengerjaan pemeliharaan jalan menjelang arus mudik ini dilakukan di beberapa titik.  Seperti pengerjaan patching di dua jalur Pasirpengaraian, ruas Ujungbatu- Pasirpengaraian. Kemudian, untuk dua jalur Ujungbatu akan dilakukan perapian dengan alat pada jalan yang rusak.

“Lalu pada dua jalur Ujungbatu belum dilakukan perbaikan permanen saat ini karena masih menunggu pekerjaan drainase di titik tersebut sebagai solusi seringnya terjadi genangan air,” sebutnya.

Sementara untuk ruas Pasirpeangaraian-batas Sumatera Utara saat ini sedang dilakukan pekerjaan oleh Bidang Bina Marga Dinas PUPR PKPP Riau.  “Sementara dilakukan kerjaan fungsional dahulu di dua jalur Ujungbatu. Selanjutnya di Batu Langkah Besar Kabun sudah dilakukan pengaspalan dan pembangunan drainase pada titik yang sering terjadi kerusakan,” tambahnya.

Ferry Yunanda menyadari, masih ada beberapa titik kerusakan yang belum tertangani, namun ia berharap dalam waktu dekat ini semua titik rawan kerusakan berat telah tertangani.  

“Saat Ini kerjaan kami di UPT Jalan dan Jembatan wilayah VI ,” tuturnya.(nda/end/sol)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook