Olahraga Ajang Silaturahmi Pegawai

Riau | Jumat, 15 Maret 2019 - 13:11 WIB

Olahraga Ajang Silaturahmi Pegawai
JALAN SANTAI: Sekda Rohul H Abdul Haris SSos MSi melaksanakan jalan santai bersama pegawai dalam kegiatan olahraga rutin setiap Kamis di kawasan komplek perkantoran Bina Praja Pemda Rohul, Kamis (14/3/2019).

ROKANHULU (RIAUPOS.CO) - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) H Abdul Haris SSos MSi menyebutkan, kegiatan olahraga rutin gabungan aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Rohul yang dilaksanakan setiap Kamis, wajib diikuti oleh seluruh pegawai di masing-masing organisasi perangkat daerah (OPD) yang dipusatkan di komplek perkantoran Pemda Rohul.

Menurutnya, kegiatan olahraga senam dan jalan santai yang diikuti pejabat eselon II, III, IV dan pegawai di lingkungan Pemkab Rohul itu tidak hanya sebagai ajang untuk menjaga kebugaran dan kesehatan.

Baca Juga :Raker KONI Diharap Jadi Momentum Pembinaan

Tapi lebih dari itu, kegiatan olahraga dapat dijadikan ajang silaturahmi antar sesama ASN. Dengan harapan dari kegiatan itu terjalin kebersamaan dan solidaritas baik antar sesama pegawai, maupun antara pegawai dengan pimpinan yang perlu dibangun untuk meningkatkan kinerja dan pembangunan di daerah yang dijuluki Negeri Seribu Suluk.

Selain kegiatan olahraga baik untuk kesehatan pegawai, tapi dapat dijadikan ajang silaturrahimi serta mencari solusi dalam pelaksanaan program kegiatan antar OPD, jika ada mengalami kendala.

‘’Jadi olahraga senam dan jalan santai ini, merupakan kegiatan rutin setiap kamis yang diikuti oleh pegawai di lingkungan Pemkab Rohul. Tujuannya selain menjaga kebugaran, juga ajang silaturrahmi antar pegawai,’’ ujarnya.

Dalam melaksanakan kegiatan olahraga tersebut, lanjutnya, bisa menjadi tempat diskusi dalam membicarakan program kegiatan antar OPD Rohul. ‘’Di saat olahraga akan terbangun silaturahmi antar sesama pegawai. Mungkin ada program kegiatan yang dilaksanakan dengan leading sector OPD, bisa menyampaikan masukan dan informasi. Setelah itu bisa OPD mengambil langkah-langkah dalam melaksanakan pekerjaanya, agar pelayanan pemerintah daerah maksimal,’’ tuturnya.

Sekda mengharapkan setelah melaksanakan kegiatan olahraga rutin bagi ASN yang dilaksanakan setiap Kamis, mampu memotivasi ASN untuk meningkatkan kembali kinerja di kantor tempat mereka bekerja.  

Selain kegiatan olahraga yang diselenggarakan bertujuan untuk menyadarkan seluruh ASN maupun elemen masyarakat, bahwa olahraga sangat penting untuk memelihara dan menjaga kesehatan.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook