PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting (PPS) di Provinsi Riau sepanjang tahun 2023 sukses dilaksanakan BKKBN Riau bersama pihak terkait. Sehingga secara khusus diberikan apresiasi atau penghargaan kepada ASN dan Non ASN serta mitra dalam menyongsong pelaksanaan program 2024.
Penyerahan penghargaan diberikan Gubernur Riau diwakili Kepala Dinas Kesehatan Riau Zainal Arifin didampingi Kepala Perwakilan BKKBN Riau Mardalena Wati Yulia saat pembinaan dan peningkatan kompetensi bagi ASN, Non ASN dan Mitra kerja Perwakilan BKKBN Riau 2023 di Hotel Aryaduta, Pekanbaru, Rabu (13/12/2023).
"Kegiatan ini sengaja kita lakukan dalam mengakhiri tahun 2023 dan memasuki 2024. Tujuannya untuk mengevaluasi, ketika ada permasalahan, apa solusinya. Jadi kita menghadapi tahun 2024 sudah siap," kata Mardalena.
Dikatakannya, pelaksanaan kegiatan dalam rangka meningkatkan pengetahuan, sikap dan keterampilan dalam pengelolaan program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting (PPS) dan meningkatnya pengetahuan pengelola dan pelaksana terkait pelaksanaan program Bangga Kencana dan PPS serta meningkatnya capaian pelaksanaan program Bangga Kencana dan PPS.
"Melalui kegiatan ini diharapkan dapat terlaksananya pembinaan dan peningkatan kompetensi bagi ASN dan Non ASN perwakilan BKKBN Riau dalam rangka meningkatkan pengetahuan, sikap dan keterampilan dalam pelaksanaan program Bangga Kencana," rincinya.
Sementara itu, Zainal Arifin saat mewakili Gubernur Riau menyampaikan dalam pengelolaan program Bangga Kencana dan PPS di Provinsi Riau, yang dilakukan sepanjang tahun ini berhasil dilaksanakan.
"Setidaknya terbaca dari data indikator perkembangan Bangga Kencana dan PPS di Provinsi Riau, angka total fertility red saat ini berada di angka 2,38 per wanita usia subur. Lalu PCR kita berada pada angka 61,1 persen dan data lainnya," ujarnya.
Capaian yang ada sudah on the track, namun tentu harus dipertahankan, sementara capaian yang masih kurang bagus, harus ditingkatkan.
"Namun kami yakin dan percaya dengan kerja keras semua pihak dan koordinasi bersama kita bisa meraih dan lebih dari target yang telah ditentukan," ungkapnya.
Pada kesempatan itu juga diserahkan penghargaan kepada Kepala OPD kabupaten/kota terbaik dalam pengelolaan program Bangga Kencana dan PPS tahun 2023, penghargaan terbaik untuk PKB/PLKB dalam kegiatan pelayanan KB dalam rangka PHI, penghargaan penilaian TPK hebat. Kemudian pelantikan pengurus IPeKB Riau periode 2023-2027 serta penandatangan perjanjaian kerjasama antara Perwakilan BKKBN Provinsi Riau dengan Fakultas Perikanan Unri.
"Kita memberikan penghargaan kepada OPD, PLKB dan TPK, karena sebagai pelaksanaan dan pengelola program Bangga Kencana dan PPS di lapangan," katanya.
Laporan: Elvy Chandra (Pekanbaru)
Editor: Eka G Putra