SIAK(RIAUPOS.CO)---Sebanyak 591 pelajar yang tergabung dalam kontingen atlet Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) asal Kabupaten Siak dilepas oleh Plt Bupati Siak Drs H Alfedri MSi di halaman kantor Bupati Siak, Selasa(10/4). Mereka akan berlaga pada kejuaraan Popda 2018 di Pekanbaru.
Dalam arahannya, Alfedri mengharapkan kepada seluruh atlet yang akan bertanding untuk mengikuti pertandingan dengan selalu menjaga kesehatan dan menjunjung tinggi sportifitas. Setiap atlet harus dapat mempelajari kelebihan dan keunggulan masing-masing, serta melihat kelemahan lawan, sebagai salah satu stategi meraih kemenangan.
‘’Selamat bertanding bagi para atlet, semoga mendapatkan prestasi yang membanggakan bagi Kabupaten Siak, jangan lupa selalu menjaga kesehatan serta kami doakan kembali dengan membawa kemenangan,” sebutnya.
Ada delapan cabang olaraga yang akan diikuti diantaranya bola voli, basket, bulutangkis, sepak bola, sepak takraw, pencak silat, tenis lapangan dan tenis meja. Ini adalah cabang-cabang andalan yang diproyeksikan akan menyumbangkan pundi-pundi medali bagi kontingen Siak.
Dalam pelepasan keberangkatan kontingen Popda asal Kabupaten Siak tersebut, turut dihadiri ketua KONI Kabupaten Siak H Amzar, Asisten Administrasi Umum Setda Siak H Jamaluddin dan Staf ahli Hj Robiati, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Siak Drs H Syahrudin.(adv/a)