SIAK (RIAUPOS.CO)--------Sepekan jelang Idul Fitri, arus lalu lintas di wilayah Kabupaten Siak belum menunjukkan kepadatan kendaraan. Namun diprediksi puncak arus mudik terjadi Sabtu 9 Juni 2018.
‘’Puncak arus mudik yang melalui wilayah Kabupaten
Siak kita prediksikan hari Sabtu (hari ini, red),” ujar Kapolres Siak AKBP Ahmad David melalui Kasat Lantas AKP Agustinus Candra Pietama, Jumat (8/6).
Kasat menyampaikan, guna mengantisipasi kecelakaan lalu lintas di arus lintas mudik di Kabupaten Siak, anggota Sat Lantas Polres Siak telah disiagakan di titik-titik rawan laka lantas seperti Kandis, Minas, Pelabuhan Tanjung Buton.
Anggota lantas selain memantau arus mudik, juga membantu kendaraan yang tiba-tiba mogok di tengah jalan yang langsung di bawa pinggir jalan guna mengantisipasi kemacetan.
‘’Ada 12 titik anggota lantas yang selalu siaga. Ada dua kendaraan dinas yang stand by yakni satu dari Polsek dan Polres Siak yang akan digunakan,” ungkap Kasat Lantas Siak.
Lebih lanjut Agustinus menjelaskan untuk jalur di Tanjung Buton, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Dinas Perhubungan agar parkir mobil travel berada di luar dan tidak terlalu lama memarkirkan kendaraan guna memgantisipasi terjadi kemacetan lalu lintas.
Pada kesempatan ini, Agustinus mengimbau kepada pemudik untuk meningkatkan kewaspadaannya selama di perjalanan dan bus-bus angkutan kota agar tidak mengemudikan kendaraan dengan ugal-ugalan di jalan.
‘’Bagi yang menggunakan roda dua, diharapkan tidak membawa barang yang berlebihan, perhatikan ke selamatan di jalan. Lebih baik menggunakan angkutan umum,” pesannya.(wik)