(RIAUPOS.CO) - Ustad H Abdul Somad Lc MA (UAS) dijadwalkan akan menjadi khatib Salat Idul Fitri 1439 Hijriyah. Pelaksanaan Salat Id akan dipusatkan di Taman Bukit Gelanggang, Jalan HR Soebrantas. Ustad kondang itu memang sudah lama direncanakan untuk menjadi khatib di Kota Dumai.
Kepastian Ustad Abdul Somad datang ke Dumai juga menjadi pembahasan saat rapat koordinasi pelaksanaan malam takbir dan Salat Id yang dilaksanakan Pemko Dumai di Media Center, Rabu (6/6).
“Persiapan harus dilaksanakan secara matang mengingat masyarakat nantinya pasti akan berbondong-bondong datang melaksanakan Salat Id di Taman Bukit Gelanggang,” ujar Wali Kota Dumai Zulkifli As.
Selain di Taman Bukit Gelanggang, pemko juga menggelar Salat Id di empat titik yakni Masjid Al Manan Bagan Besar yang akan dihadiri Wakil Wali Kota Dumai beserta rombongan, Masjid Raya As Salam Dumai Barat, Masjid Nur Syaadah Teluk Makmur dihadiri Sekda Dumai dan Masjid Baitul Falah, Sungai Sembilan. Selain itu pengurus masjid yang ada di Kota Dumai juga menggelar Salat Idul Fitri di masing-masing masjid. “Namun saya mengimbau agar masyarkaat yang berada di tengah kota untuk salat di Taman Bukit Gelanggang,” ujarnya.
Sementara terkait tabligh akbar akan dimulai dari Jalan Putri Tujuh, Gedung Pendopo, menuju Sultan Syarif Kasim, Budi Kemuliaan, Tegalega, Bukit Datuk hingga kembali ke tempat semula.(ade)
Laporan HASANAL BULKIAH, Dumai