Program Keagamaan Menjadi Unggulan

Riau | Jumat, 08 Februari 2019 - 11:30 WIB

INHIL (RIAUPOS.CO) - Memakmurkan masjid salah satu program unggulan Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan, selain program-program yang bertujuan meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM). Oleh sebab itu, Wardan tak henti-hentinya menyerukan kepada umat Islam agar dapat memakmurkan masjid terutama dalam menjalankan Salat Subuh secara berjamaah, dimanapun mereka berada.

‘’Kerjakanlah ibadah itu karena sudah menjadi kewajiban umat muslim,’’ kata bupati, di Tembilahan, kemarin. Untuk menguatkan hal itu, Pemkab Inhil juga telah membuat surat edaran terkait ajakan memakmurkan Salat Subuh.

Tujuannya kata bupati, untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, termasuk menjamin syariat Islam di tengah-tengah masyarakat. Mengerjakan Salat Subuh berjamaah dan salat lainnya dapat mengandung fadhilah dan kemaslahan yang tinggi, baik bagi pribadi muslim maupun bagi daerah.
Baca Juga :Tak Selesai, Program Prioritas Tak Berubah

Secara khusus bupati mengajak dan mengimbau kalangam pegawai di lingkungan yang ada di Pemkab Inhil dan seluruh lapisan masyarakat untuk senantiasa memakmurkan masjid dengan melaksanakan salat berjamaah, terutama di waktu subuh.

‘’Alhamdulillah saat ini jamaahnya sudah mulai ramai, mudah-mudahan ini dapat ditingkatkan,’’ paparnya. Barang siapa terus mengerjakan ibadah, papar bupati, maka nikmat Allah akan berdatangan, bercucuranlah, termasuk rahmadnya.

Sebagai mana diketahui, ketika Nabi Muhammad SAW hijrah ke Madinah, yang pertama dibangun adalah masjid. Artinya, Nabi mengajak umatnya untuk mengerjakan salat berjamaah bersama-sama di rumah Allah itu.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook