FORUM PEMBAURAN KEBANGSAAN (FPK) PROVINSI RIAU

FPK Riau Gelar Silaturahmi Akbar Dihadiri Ratusan Peserta dari 73 Paguyuban

Riau | Minggu, 07 Mei 2023 - 09:35 WIB

FPK Riau Gelar Silaturahmi Akbar Dihadiri Ratusan Peserta dari 73 Paguyuban
Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Provinsi Riau mengadakan silaturahmi akbar di Balai Serindit Gedung Daerah Jalan Diponegoro Pekanbaru, Sabtu (6/5/2023). (DOFI ISKANDAR/RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Provinsi Riau mengadakan silaturahmi akbar di Balai Serindit Gedung Daerah Jalan Diponegoro Pekanbaru. Silaturahmi dalam suasana Idul Fitri 1444 H ini dihadiri ratusan peserta utusan 73  paguyuban, utusan FPK kabupaten/kota se-Riau, Sabtu (6/5).

Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Riau, Masrul Kasmy mengatakan, semua yang tergabung dalam FPK ini ada suatu nilai yang sangat kokoh bagi masyarakat kita.


Jadi, tidak ragu bagi pemerintah daerah, bagi komponen bangsa untuk melakukan pembangunan, sehingga bisa meneruskan ini pada kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Dan ini terbukti, dari pertumbuhan ekonomi dan investasi kita di Riau ini adalah tiga besar nasional. Kemudian juga kita dapat pendanaan perusahaan-perusahaan kita (partisipasi interes). Artinya uang berputar sudah mulai banyak di Riau. Ditambah lagi dengan bagi hasil sawit,” ujar Masrul Kasmy.

Ia mengungkapkan, ini memberi peluang nyata bahwa memang unsur aman ini adalah hal yang penting dalam pembangunan. Maka dengan apa yang telah dilakukan hari ini masyarakat telah bersatu padu. Jadi, persoalan apapun, seberat apapun ketika sudah bersatu maka akan mudah dijalankan. Ini merupakan suatu nilai yang membanggakan bagi masyarakat Riau dan ini harus selalu dan senantiasa dipertahankan seterusnya.

“Mudah-mudahan kami yakin dan percaya ke depan forum ini akan menjadi wacana untuk menyelesaikan persoalan-persoalan kebangsaan,” pungkasnya.

Ketua FPK Provinsi Riau, Auni M Noor didampingi Sekretaris FPK Riau Jailani mengatakan, acara silaturahmi ini merupakan agenda rutin FPK Riau dalam rangka terus merawat Pembauran Kebangsaan di Provinsi Riau. Dengan semakin sering acara silahturahmi diadakan, maka semakin baik pembauran kebangsaan antaretnis.

“Inti dari pembauran itu adalah silaturahmi. Makin sering dilaksanakan silaturahmi, maka makin baik pembauran kebangsaan kita,” ujar Auni M Noor.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Silaturahmi Akbar FPK Riau, Surachmat mengatakan, pihaknya mengambil tema dalam acara ini adalah silaturahmi akbar yaitu dengan bersilaturahmi insya Allah akan lebih mempererat persatuan dan kesatuan bangsa dengan harapan dapat menyambung kembali silaturahim yang selama ini mungkin kurang baik atau telah putus.(dof)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook