KONI Riau Akan Panggil Pengprov Cabor

Riau | Senin, 05 Desember 2022 - 08:35 WIB

KONI Riau Akan Panggil Pengprov Cabor
(INTERNET)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Riau mulai memanggil Pengprov cabang olahraga unggulan yang berpotensi, untuk dipersiapkan mengikuti iven Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) dan babak kualifikasi Pra PON atau PON di Aceh-Sumut.

Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi KONI Riau Zainur mengatakan, pasca pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X Riau di Kuansing, perlu adanya pemanggilan Pengprov cabor unggulan Riau untuk mempersiapkan atlet yang diturunkan pada kualifikasi PON 2024 dan Porwil 2023.


“Setelah kami melihat hasil dari Porprov lalu, perlu  memetakan atlet yang akan mengikuti Porwil maupun Pra PON. Terutama bagi cabor unggulan. Mulai Senin (hari ini, red), secara berharap kami panggil Pengprov cabornya. Pertama 4 cabor dulu, untuk cabor andalan, seperti renang, atletik, panahan dan anggar,” ujar Zainur, Ahad (4/12).

Selanjutnya, cabor lain yang memiliki peluang meloloskan atlet lebih banyak di PON Aceh dan Sumut, dayung, tinju, silat, senam, dan cabor lainnya. Nah, dari sini akan kita minta kepada Pengprov cabor untuk betul-betul menyeleksi atlet yang akan mengikuti kualifikasi PON.

“Setelah mendapatkan data atlet yang akan memperkuat Riau pada iven babak kualifikasi PON dan Porwil, serta kejurnas, selanjutnya dibentuk tim kecil untuk menetapkan program atlet unggulan,” ungkapnya.

Dijelaskan Zainur, hasil dari Porprov X di Kuansing, tidak serta merta menjadi acuan bagi KONI Riau, untuk menetapkan atlet peraih medali menjadi atlet yang akan memperkuat di iven yang lebih tinggi. Karena pada Porprov ini, yang bertarung hanya atlet Riau, namun ini juga bagian dari seleksi dan pemantauan atlet berprestasi.

“Kami kan sudah mendata atlet peraih emas dan medali lainnya di Porprov. Tapi ini tidak jadi patokan atlet tersebut yang akan memperkuat Riau pada babak kualifikasi PON maupun Porwil. Atlet yang sudah didata di Porprov sudah di tangan, selanjutnya Pengprov cabor yang akan menentukan siapa saja yang nanti diikutkan di kejurnas,’’ ujarnya.(eca)

Laporan DOFI ISKANDAR, Pekanbaru









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook