20 Ribu Dosis Vaksin Dijaga Ketat

Riau | Selasa, 05 Januari 2021 - 19:15 WIB

20 Ribu Dosis Vaksin Dijaga Ketat
Kapolresta Pekanbaru Kombes Nandang meninjau vaksin 20 ribu dosis di UPT Instalasi Farmasi dan Logistik Kesehatan Provinsi Riau (BAYU/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - 20 ribu dosis vaksin Covid-19 yang tiba di Pekanbaru pada Selasa (5/12) kini dijaga ketat oleh petugas kepolisian.

Kapolresta Pekanbaru Kombespol Nandang Mu’min Wijaya pun meninjau lokasi tempat dimana vaksin itu berada. Katanya, vaksin yang dikawal dari Gegana Mabes Polri telah sampai di Pekanbaru. Dikawal personil Satlantas Polresta Pekanbaru, Brimob Polda Riau dan Direktorat Sabhara. 

"Vaksin itu disimpan di UPT Instalasi Farmasi dan Logistik Kesehatan Provinsi Riau di Jalan Kesehatan, Kecamatan Senapelan. Di areal itu disiapkan satu regu berjumlah 12 orang," katanya.
Baca Juga :Tahun Depan, Vaksin Covid-19 Mulai Berbayar

Para personil itu menurutnya berjaga 24 jam. Sejauh ini pihaknya masih melakukan koordinasi dengan Diskes Provinsi Riau.

"Pengamanan ini untuk menjaga Kamtibmas sampai nantinya di distribusikan ke kabupaten/kota," katanya. 

Laporan : Sofiah (Pekanbaru)

Editor : M Ali Nurman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook