HUKUM & KRIMINAL

Fuso dan Kijang Tabrakan, Tiga Tewas di Tempat

Riau | Rabu, 30 Desember 2015 - 10:15 WIB

Fuso dan Kijang Tabrakan, Tiga Tewas di Tempat
Personel Satlantas Polres Pelalawan melakukan evakuasi dengan membawa korban kecelakaan di Jalan Lintas Timur Desa Kiyap Jaya Kecamatan Bandar Seikijang ke RSUD Selasih Pangkalankerinci, Senin (28/12/2015).

Kapolres Pelalawan AKBP Ade Johan Sinaga SIk MH melalui Kasat Lantas AKP Rachmad C Yusuf ketika dikonfirmasi Riau Pos, Selasa (29/12), membenarkan adanya kejadian lakalantas yang telah menelan korban jiwa tersebut.

“Ya, usai kejadian, korban Sugianto, Tuah dan Cherrel, langsung dibawa ke RSUD Selasih Pangkalankerinci untuk divisum. Sedangkan tiga anggota keluarga korban lainnya yakni Ratna, Sugiarno dan Kasuan yang mengalami luka robek dan patah tulang pada bagian tangan, kaki dan bahu, saat ini masih menjalani perawatan intensif di RSUD Selasih Kecamatan Pangkalankerinci. Sementara itu, tersangka JS yang merupakan pengemudi kendaraan bermotor jenis truk Mitsubishi Fuso B 9543 BEU yang sempat melarikan diri pasca kejadian, saat ini telah diamankan di Mapolres Pelalawan guna mempertanggungjawabkan perbuatannya. Dan barang bukti berupa kendaraan bermotor merk toyota Kijang Super BM 1863 QR serta truk Mitsubishi Fuso B 9543 BEU, juga telah kami amankan di Mapolres Pelalawan guna proses lebih lanjut,” terang AKP Rachmad C Yusuf.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook