JANGAN HANYA MENGEJAR JUARA

MTQ Wujud Cinta Quran

Riau | Minggu, 15 November 2015 - 10:42 WIB

MTQ Wujud Cinta Quran
PUKUL BEDUK: Plt Gubernur Riau didampingi Bupati Siak Syamsuar memukul beduk tanda dibukanya dengan resmi MTQ XXXIV 2015 Provinsi Riau di Kabupaten Siak, Sabtu (14/11/2015).

Sejarah Riau, tak bisa dilepaskan dari AlQuran yang tercermin dalam budaya Melayu yang berdasarkan nilai-nilai Alquran. Alquran sendiri bukan kitab suci semata, melainkan sumber motivasi, pembangkit pemersatu yang relevan dalam berbagai keadaan. “Aktualisasi nilai Islam itu membentuk Rahamatan Lilalamin,” sebu mantan anggota Komisi IX DPR RI ini.

Kemajuan yang dicapai tak bisa dikesampingkan dari nilai-nila agama. Seraya beharap momen generasi muda berbuat terbaik. Melalui MTQ ini dapat membangkitkan kesadaran umat muslim khsususnya generasi muda. Pembauran sikap mental, kembali pada nila-nlai yang diajarkan agama. Lahirkan insan kamil dan juga lahirkan qori-qoriah handal. Pembukaan MTQ berlangsung dalam kemeriahan. Sorotan lampu dan cahaya turut memadukan kemeriahaan acara.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Kakanwil Kemenag Riau Tarmizi Tohor menambahkan, semua pihak diajak untuk senantiasa meningkatkan peranannya bekaitan dengan Alquran. Norma dan perilaku masyarakat harus merujuk AlQuran. Ulama, guru, pemimpin umat maju bersama meningkatkan pemahaman agama. “Cermati permasaahan aktual,” kata dia. Sebab itu, dalam mewujudkan pengamalan nilai-nilai Alquran dalam melestarikan penguatan akhlak anak-anak. “Jadikan baca Alquran sebelum aktivitas sebagai budaya,” kata Tarmizi.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook