KAB KEPULAUAN MERANTI

Bupati: Zakat Sejahterakan Umat

Riau | Senin, 04 September 2017 - 16:04 WIB

Bupati: Zakat Sejahterakan Umat
BERSAMA PENERIMA BANTUAN: Bupati Drs H Irwan Nasir MSi bersama pengurus Baznas Kepulauan Meranti dan Ketua MUI Mustafa SAg (paling kanan) berfoto dengan warga penerima bantuan rumah layak huni program rehab Baznas Kepulauan Meranti, pekan lalu.

RIAUPOS.CO - Zakat menjadi kewajiban bagi masyarakat terutama bagi yang sudah memiliki kelebihan rezeki. Sehingga bisa dimanfaatkan untuk membantu sesama, terutama yang masih hidup di bawah garis kemiskinan.

Oleh sebab itu,, Bupati Kepulauan Meranti Drs H Irwan Nasir MSi mengajak kepada seluruh masyarakat agar berzakat. Terutama zakat harta. Dengan zakat semakin banyak pula masyarakat miskin yang akan terbantu.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Zakat merupakan satu kewajiban bagi umat Islam. Oleh karena itu harusnya tidak perlu disuruh, tapi langsung dilaksanakan. Salah satu yang ditanya di akhirat nanti adalah dari mana kita peroleh harta dan untuk apa dipergunakan. Jadi mari kita tingkatkan kesadaran membayar zakat,” jelas Bupati, beberapa hari lalu.

Jika kesadaran masyarakat membayar zakat sudah baik, Irwan meyakini kemiskinan di Meranti dapat ditekan lebih cepat. Karena menurutnya zakat memiliki peran yang luar biasa, di samping ibadah juga merupakan sistem ekonomi syariah yang mampu mengentaskan kemiskinan umat. Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) selaku pihak yang diberi amanah oleh negara dalam mengumpulkan zakat dan mengelolanya dalam rangka membantu pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan diharapkan mampu memberikan kinerja terbaiknya.

“Zakat tidak akan membuat miskin bahkan akan melipat gandakan harta. Oleh karena itu mari kita berzakat,” tambah Bupati yang juga sebagai Pembina Baznas Kepulauan Meranti itu.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook