BENCANA BANJIR

Tiga Kabupaten Ditetapkan sebagai Daerah Tanggap Darurat

Riau | Kamis, 11 Februari 2016 - 00:58 WIB

Tiga Kabupaten Ditetapkan sebagai Daerah Tanggap Darurat
Salah satu jembatan yang ambruk diterjang banjir di Rokan Hulu, sehingga mengakibatkan akses jalan terputus.

"Beberapa desa yang cukup parah juga terjadi di Desa Rumbio, Desa Ranah, desa Simpang Kubu. Sementara di Rohul ada lima kecamatan yang terendam dengan jumlah 3.272 KK, dengan jumlah 11.438 Jiwa yang menjadi korban," tambahnya.

  

Mengenai upaya yang dilakukan, dalam penanganan bencana banjir ini memang sudah ditetapkan status Tanggap Darurat Bencana banjir oleh Bupati Rokan Hulu Nomor Kpts.362/BPBD/79/2016 Tanggal 9 Februari 2016 selama 15 hari terhitung mulai 7 Februari sampai dengan 21 Februari 2016. Hingga kini tambahnya kerusakan infrastruktur yang sangat vital dan menyebabkan putusnya transportasi terjadi di Kecamatan Rokan IV Koto.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

  

"Ada 2 unit jembatan yakni jembatan Sei Mentawai dan jembatan sei Tuah Koto sepanjang 13 meter yang putus. Sementara di kecamatan Kunto Darussalam 3 unit jembatan beton permanen sepanjang 20 meter yang merupakan jalan penghubung antar kecamatan Juga ambruk dikikis air bah akibat banjir besar ini," terangnya.

  

Ketiga jembatan tersebut menurut informasi BPBD Rohul, ungkap Edwar adalah jembatan Sei Pisang Kolek, jembatan Sei Omang dan jembatan Sei Boncah Ketapang. Dalam penanganan bencana ini, diungkapkannya BPBD sudah melakukan koordinasi intens dengan BNPB Pusat, guna membangun iklim penanganan yang lebih baik lagi. Kemudian juga untuk dilapangan kerjasama dilakukan dengan SKPD terkait, TNI, Polri, PMI dan para relawan.

  

Sementara itu Kepala Dinas Sosial Provinsi Riau Syarifuddin mengatakan hingga kini pihaknya sedang menunggu pendataan dari sejumlah kabupaten lain yang terendam banjir, selain di Kabupaten Kampar. Hal ini berkaitan dengan stok logistik yang dimiliki daerah. Melalui inventarisir nanti, maka bisa diketahui berapa kebutuhan dukungan yang akan diminta kepada pusat melalui Kemensos RI.

  

"Wilayah Kampar Kiri Hulu, sudah diserahkan bantuan 170 kilogram beras dan paket makanan. Sedangkan untuk daerah Kampar sebanyak 1 ton beras dan paket makanan diserahkan langsung oleh Plt Gubri," ungkapnya.

  

Ditambahkannya penyaluran bantuan logistik itu dilakukan sesuai intruksi Plt Gubernur Riau. Di mana prioritas bantuan tersebut, diarahkan ke wilayah yang ada posko dan tempat penampungan. Dari situ barulah bantuan itu akan disalurkan oleh petugas di lapangan. Selain itu bantuan sejumlah perahu juga sudah disalurkan ke daerah terkait.(egp)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook