KOMBES POL YOS GUNTUR

Sosok Dirresnarkoba yang Tangkap 1 Ton Narkoba Setahun Terakhir di Riau

Riau | Rabu, 01 Februari 2023 - 19:19 WIB

Sosok Dirresnarkoba yang Tangkap 1 Ton Narkoba Setahun Terakhir di Riau
Dirresnarkoba Polda RIau Kombes Pol Yos Guntur. (AFIAT ANANDA/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Direktorat Reserse Narkotika Polda Riau kembali berhasil mengamankan narkotika jenis sabu dengan jumlah fantastis. Paling anyar, 276 kg sabu ditangkap. Total setahun terakhir, sudah 1 ton narkotika ditangkap tim Dirnarkoba Polda Riau yang dipimpin Kombes Pol Yos Guntur.

Baru-baru ini, pada Ahad (29/1/2023) petang, direktorat yang dipimpin Kombes Pol Yos Guntur ini berhasil mengamankan 276 kg sabu. 5 orang tersangka turut diamankan. 1 di antaranya tewas karena melakukan perlawanan.


Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal menyebut, selama satu tahun ini, Polda Riau melalui Ditresnarkoba telah berhasil mengamankan total 1 ton sabu dan jutaan butir pil ekstasi serta beberapa jenis narkotika lainnya. 

Kapolda bahkan sampai memuji kinerja  Kombes Pol Yos Guntur atas keberhasilan direktorat yang ia pimpin. Berikut sosok Kombes Pol Yos Guntur dari catatan Riaupos.co

Pria dengan nama lengkap Yos Guntur Yudi Fauris Susanto SH SIK MH sebelum menjabat Diresnarkoba Polda Riau, sempat menjabat orang nomor satu di Polresta Barelang. Saat itu, ia juga berhasil memecahkan rekor tangkapan narkotika Polresta Barelang sebanyak 107 kg sabu.

Selain narkotika, pria yang dikenal ramah dengan semua kalangan ini juga pernah meraih penghargaan lainnya. Di antaranya Pada 4 November 2021, Yos Guntur menerima penghargaan dari Dirjen Kekayaan Negara Kemenkeu RI. 

Penghargaan itu kategori penatausahaan BMN terbaik 1 dalam kegiatan kunjungan audiensi Dirjen Kekayaan Negara Kemenkeu RI Kanwil Riau, Sumbar dan Kepri di Polda Kepri.

Dia juga menerima penghargaan dari Komisi Nasional Perlindungan Anak Jakarta pada 10 April 2021. penghargaan tersebut diterima atas dedikasi respons cepat penanganan kasus anak di wilayah hukum Polresta Barelang.

Dalam Surat Telegram Kapolri No.ST/2568/XII/KEP./2021, ST/2569/XII/KEP./2021, ST/2570/XII/KEP./2021 tanggal 17 Desember 2021, ia kemudian diberi amanah menjabat Direktur Reserse Narkoba Polda Riau. Dia menggantikan Kombes Pol Victor Siagian.

Dua pekan menjabat di Riau, dia berhasil menangkap 80 kg sabu jaringan internasional. Hari-hari berikutnya, Yos Guntur beserta jajaran juga terus melakukan perlawanan keras terhadap pelaku bandar dengan total tangkapan hingga saat ini mencapai 1 ton lebih.

Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal dalam ekspose yang disampaikan Rabu (1/2/2023) siang, turut memberikan apresiasi kepada bawahannya yang dipimpin Direktur Reserse Narkoba Kombes Pol Yos Guntur. 

"Ditresnarkoba Polda Riau kembali menunjukkan kinerja luar biasa. Tidak henti-hentinya melakukan pengungkapan. Baik menggunakan teknik-teknik di dalam tindakan kepolisian, seperti control delivery, under cover buy, dan lainnya," sebutnya dalam ekspose.

Laporan: Afiat Ananda (Pekanbaru)

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook