PILKADA SERENTAK

Di Bengkalis, PKB Usung Kasmarni-Bagus Santoso

Politik | Minggu, 21 Juni 2020 - 09:49 WIB

Di Bengkalis, PKB Usung Kasmarni-Bagus Santoso
Ketua DPW PKB Riau Abdul Wahid (empat kiri) menyerahkan surat keputusan (SK) DPP PKB tentang pemilihan kepala daerah kepada pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati Bengkalis Kasmarni-Bagus Santoso, Sabtu (20/6/2020) malam di kantor DPW PKB Provinsi Riau. Dofi Iskandar/Riau Pos

(RIAUPOS.CO) - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) telah memberikan dukungan kepada pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Kasmarni-Bagus Santoso untuk bertarung di Pilkada Kabupaten Bengkalis. Hal tersebut dibuktikan setelah Ketua DPW PKB Riau Abdul Wahid menyerahkan surat keputusan (SK) DPP PKB tentang kepala daerah kepada paslon ini, Sabtu (20/6) malam di Kantor DPW PKB Provinsi Riau, Jalan OK M Jamil, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru.

Ketua DPW PKB Riau Abdul Wahid mengatakan alasan kami mengapa memilih Paslon Kasmarni adalah dari hasil survei yang terakhir yang dimiliki oleh PKB bahwa Kasmarni unggul.


“Kalau surveinya sudah unggul tentu kami tidak punya alasan lagi untuk tidak memberikan dukungan kepada Paslon Kasmarni dan Bagus Santoso. Bahwa rakyat mau Kasmarni memimpin Kabupaten Bengkalis,” ujar Abdul Wahid, Jumat (20/6) malam di Kantor DPW PKB Provinsi Riau.

‘‘Selain itu, alasan kami juga karena Kasmarni adalah satu-satunya wanita yang maju di Pilkada Bengkalis. “PKB sebagai partai yang berpihak kepada kaum wanita maka layaklah kami dukung beliau,”terangnya. Ditambahkannya, ia mengenal Kasmarni adalah seorang birokrat yang menurutnya tidak diragukan lagi dalam menata Kabupaten Bengkalis. “In sya Allah kalau beliau terpilih nanti sistem administrasi dan sistem pembangunan di Bengkalis akan jauh lebih baik,” harapnya.

Sementara itu Kasmarni mengucapkan ribuan terima kasih atas amanah dan dukungan yang diberikan PKB kepadanya. “Dengan adanya dukungan secara penuh, mudah-mudahan kami berhasil pada pemilihan bupati di Bengkalis,” harapnya.(fiz)

Laporan DOFI ISKANDAR, Pekanbaru









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook