PILPRES 2019

Ketum PKB Bilang, Selain Jokowi-Muhaimin, Belum Ada Pasangan Lain

Politik | Kamis, 19 April 2018 - 18:50 WIB

Ketum PKB Bilang, Selain Jokowi-Muhaimin, Belum Ada Pasangan Lain
Muhaimin Iskandar. (JPG)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Sejauh ini baru Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar yang sudah mendeklarasikan diri sebagai calon wakil presiden (cawapres) Joko Widodo (Jokowi).

Karena itu, pria yang akrab disapa Cak Imin itu menyebut, dirinya tak bisa berkomentar banyak terkait nama-nama lain yang digadang-gadang menjadi cawapres Jokowi.

Baca Juga :Usulkan Pemilu 2029 Dipisah dengan Pilpres

“Sampai hari ini kan belum ada satu pun selain Join (Jokowi-Muhaimin),” katanya dalam acara parlemen santri di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (19/4/2018).

Hingga kini, imbuhnya, Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto juga belum mendeklarasikan pencalonannya sebagai capres. Adapun mantan Danjen Kopassus itu baru siap menerima mandat dari partai.

Terlebih, cawapres Prabowo juga tentunya belum terdengar gaungnya.

“Jadi, Pak Prabowo saja belum dan belum ada wakilnya,” tutur Wakil Ketua MPR itu.

Sementara itu, soal kemungkinan dirinya menggandeng Gatot Nurmantyo untuk berpasangan sebagai capres-cawapres 2019, ditegaskannya bahwa sejauh ini belum ada komunikasi dengan mantan Panglima TNI tersebut.

Adapun diketahui PKB siap mendukung Jokowi di Pilpres 2019. Namun, dukungan PKB tersebut bersyarat, yaitu Jokowi harus menggandeng Cak Imin sebagai cawapresnya. (gwn)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook