PILPRES 2019

Didukung TGB, Jokowi Diyakini Akan Menang di NTB

Politik | Kamis, 12 Juli 2018 - 17:40 WIB

Didukung TGB, Jokowi Diyakini Akan Menang di NTB

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Sikap politik TGB Zainul Majdi mendukung Jokowi akan sangat berpengaruh pada perolehan suara di Pilpres 2019. Hal itu diyakini oleh pengamat politik Adi Prayitno.

Dia menerangkan, pemilih di NTB hampir sama seperti kebanyakan pemilih di daerah lain. Adapun mayoritas pemilih masih tradisional cenderung memilih berdasarkan pilihan tokoh kharismatik setempat.

Baca Juga :Semakin Sering Disandingkan dengan Capres Lain, Tamsil: Makin Terlihat Kualitas Anies

"Jadi, saya meyakini apa yang menjadi pilihan TGB Zainul Majdi di Pilpres 2019 (mendukung Jokowi) akan diikuti mayoritas warga NTB," katanya, seperti dilansir dari JPNN, Kamis (12/7/2018).

Pandangannya itu karena TGB bukan hanya dikenal sebagai politikus semata, melainkan juga seorang ulama khatismatik, yang semua fatwanya diikuti masyarakat NTB.

Oleh sebab itu, sikap politik TGB mendukung Jokowi di Pilpres 2019, sangat menguntungkan Jokowi. Meski kemungkinan dukungan TGB mengakibatkan suara Prabowo menurun di NTB, dia yakin itu tidak akan mempengaruhi peta capres dan cawapres dari kubu oposisi.

Pada Pilpres 2014 diketahui Prabowo meraih lebih dari 70 persen suara di NTB.

"Karena sejak awal oposisi, yaitu Gerindra dan PKS semangatnya ganti presiden, bukan yang lain," tuntas pengajar di Universitas Islam Negeri (UIN)) Syarief Hidayatullah Jakarta itu. (gir)

Sumber: JPNN

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook