Sanusi Memimpin, Bagus Santoso Menguat

Politik | Senin, 02 September 2019 - 10:28 WIB

Sanusi Memimpin, Bagus Santoso Menguat

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Dukungan untuk bakal calon Bupati Bengkalis periode 2020-2025, Sanusi semakin menguat. Berdasarkan penghitungan Polling Aspirasi Pembaca Riau Pos, Ahad, (1/9), anggota DPRD Kabupaten Bengkalis dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini menduduki peringkat teratas dengan dukungan 17,36 persen.

"Sanusi berpeluang merebut simpati masyarakat Bengkalis. Dia politisi muda dan relijius. Sosok yang low profil, energik dan punya keinginan membaharui Kabupaten Bengkalis," ujar tokoh masyarakat Desa Pangkalan Jambi Kecamatan Bukit Batu, Martias.


Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Aziun Asyari yang sebelumnya memimpin, terpaksa bergeser ke peringkat kedua dengan dukungan 12,15 persen. Sementara peringkat ketiga, anggota DPRD Riau yang juga Ketua Pagayuban Solo Riau (Pamor) Bagus Santoso mendapatkan dukungan 11,75 persen.

Peringkat keempat ditempati Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bengkalis, Nur Azmi Hasyim ST yang meraih dukungan 11,69 persen. Sedangkan peringkat kelima adalah Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bengkalis, H Masuri SH. Ketua Ikatan Jawa Riau (IKJR) Kabupaten Bengkalis ini meraih dukungan 11,57 persen.

Anggota DPRD Bengkalis dari PKS, Abi Bahrun berada diperingkat keenam dengan dukungan 8,74 persen. Sedangkan peringkat ketujuh, disusul Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Riau yang juga Anggota DPRD Riau dari Dapil Bengkalis, Dumai dan Meranti, Abdul Vattah yang meraih dukungan Abdul Vattah 8,68 persen.

Bakal calon Bupati Bengkalis dari kalangan birokrat, Saifullah berada diperingkat kedelapan dengan mendapatkan dukungan 6,13 persen. Dua peringkat terbawah adalah Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Kaderismanto dan Ketua DPD PAN Kabupaten Bengkalis Syaukani Alkarim. Kaderismanto meraih dukungan 6,13 persen berada diperingkat kesembilan. Sedangkan Syaukani Alkarim 5,84 persen diperingkat kesepuluh.

"Polling Aspirasi Pembaca Riau Pos semakin dinamis. Awalnya bakal calon memimpin polling, setelah bakal calon lain mendapatkan dukungan yang lebih tinggi sehingga peringkat di polling bisa tergeser," ujar Direktur Riau Pos M Hapiz.

Untuk Polling Pilkada Kabupaten Bengkalis di-update setiap Senin dan Kamis. Bakal calon kepada daerah yang memperoleh nilai tertinggi akan ditampilkan di koran ini. ''Silahkan para pendukung, masyarakat mengirimkan langsung kupon dukungan ke Riau Pos atau kantor perwakilan Riau Pos di tempat masing-masing. Kami juga sudah menyiapkan kotak khusus yang ditempatkan di lantai 1 Gedung Graha Pena Riau,'' imbuhnya.(mar)

Editor: Arif Oktafian









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook