Relawan Jokowi-Ma’ruf Ajak Pendukung Prabowo Nobar Debat Terakhir

Politik | Senin, 01 April 2019 - 08:42 WIB

Relawan Jokowi-Ma’ruf Ajak Pendukung Prabowo Nobar Debat Terakhir
Direktur Relawan Jokowi-Mar’uf Provinsi Riau H M Syahrin

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Euporia debat Calon Presiden (Capres), Sabtu (30/3) malam tadi turut dirasakan para pendukung di daerah. Hal itu terlihat dari suasana nonton bareng yang diadakan kedua kubu di masing-masing posko pemenangan. Di Laena Center, yang merupakan posko Tim Kampanye Daerah (TKD) Jokowi-Ma’ruf Riau hadir sekitar 700 relawan dari berbagai daerah. Keseluruhannya kompak mengenakan kaos merah dan putih. Lengkap dengan hiasan sablon siluet Jokowi-Ma’ruf.

Masa terlihat memenuhi areal gedung mulai pukul 19.00 WIB. Awalnya, pihak panitia berencana menggelar acara nobar di luar gedung. Namun karena hujan, panitia terpaksa menggeser acar kedalam ruangan. Meski sesak, para relawan terlihat antusias mengikuti jalannya debat."Jokowi, Jokowi, Jokowi," teriak relawan serempak.


Direktur Kampanye TKD Jokowi-Ma’ruf Riau H M Syahrin kepada Riau Pos menuturkan sebetulnya ada seribu relawan yang sudah mengkonfirmasi kehadiran malam itu. Namun karena hujan, hanya sekitar 700 orang saja yang berkesempatan hadir. Ada yang datang dari Kabupaten Siak, Kabupaten Kampar, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Rokan Hulu dan Kabupaten Pelalawan. Kata dia, kedatangan para relawan murni karena ingin memberikan dukungan terhadap Jokowi.

"saya cukup terharu melihat kekompakan teman-teman relawan. Meski hujan namun tetap semangat datang," sebut Syahrin.

Ia menyebutkan, semenjak debat pertama pihaknya rutin menyelenggarakan debat. Sebelumnya, pada debat ketiga pihaknya menyelenggarakan acara di sebuah kafe di bilangan Jalan Arifin Achmad, Kota Pekanbaru. Jumlah relawan yang hadir mencapai 500 orang. Melihat kondisi tersebut dirinya merasa yakin Jokowi-Ma’ruf bisa mendulang suara yang cukup signifikan di Riau.

Soal jalannya debat, Syahrin menyebut bahwa Jokowi bukanlah malaikat. Termasuk juga dalam upaya pengemasan korupsi. Kata dia, untuk merubah sebuah keadaan butuh waktu yang cukup lama. Termasuk juga dalam menangani masalah korupsi."tapi Pak Jokowi tidak pernah mau kalah dengan kondisi. Hal itu dibuktikan dari dukungan penuh selama menjabat Presiden terhadap KPK. Siapapun tanpa pandang bulu, jika korupsi dibabat habis tanpa intervensi," pungkasnya.

Untuk debat terakhir, Syahrin berkeinginan mengajak kubu pendukung Capres Prabowo-Sandiaga untuk nobar bersama. Hal itu guna menunjukan bahwa Riau tetap rukun meski berbeda pilihan."ini menunjukkan bahwa Riau aman. Saya pastikan jika nobar kedua belah pihak akan rukun dan damai. Maka ini akan saya sampaikan ke pendukung Pak Prabowo bagaimana teknisnya nanti. Mudah-mudahan jadilah," tambahnya.(nda)


Editor : Rindra Yasin










Tuliskan Komentar anda dari account Facebook