PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Dosen dan mahasiswa Faperta Universitas Islam Riau (UIR) melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa Kegiatan Pelatihan Penanaman Tanaman Hortikultura untuk Perkarangan di Tangkerang Tengah, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru Provinsi Riau.
Kegiatan pelatihan dilaksanakan Jalan Madrasah Nomor 100, Kelurahan Tangkerang Tengah Pekanbaru. Waktu pelaksanaan dilaksanakan pada Sabtu, 24 September 2022 pukul 08.00–12.00 WIB. Peserta yang menghadiri kegaitan pengabdian ini berasal dari pelaku UMKM, petani tanaman sayur-sayuran, buah-buahan, petani kelapa sawit, organisasi agama Nahdlatul Wathan (NW), direktur dan karyawan perusahaan PT Estika Permata Andalan serta PKK.
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diketuai oleh Ibu Sri Mulyani SP MSi. Turut hadir dalam kegiatan pengabdian ini adalah beberapa dosen dan mahasiswa program studi Agribisnis dan Agroteknologi Faperta UIR.
Dalam kegiatan pelatihan ini Sri Mulyani SP MSi menyebutkan bahwa kegiatan terdiri penyampaian materi dan praktek pembuatan media tanam dan penanaman tanaman. Beberapa materi yang disampaikan dalam kegiatan pengabdian ini antara lain pemanfaatan lahan perkarangan rumah, pupuk organik ATS Andalan untuk pelaku UMKM, pembuatan media tanam, pemupukan dan penanaman tanaman cabai di polybag untuk tanaman perkarangan.
Pada kegaiatan pengabdian ini juga dilakukan pemberian pupuk organik, kapur pertanian, bibit cabe, dan polybag. Harapannya peserta pengabdian dapat melakukan praktek langsung penanaman tanaman setalah kegiatan selesai dilakukan. Semoga kedepannya kegiatan ini terus dilaksanakan pada daerah-daerah yang lainnya.(fiz/c)