PELALAWAN (RIAUPOS.CO) - Jalan umum Desa Tolam, Kecamatan Pelalawan, Kabupaten Pelalawan, perlu perhatian khusus dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan. Pasalnya, kondisi jalan saat ini dalam keadaan yang sangat memprihatinkan. Padahal, jalan ini merupakan akses satu-satunya bagi warga yang menghubungkan Desa Pekan Tua menuju Ibu Kota Pelalawan yakni Kecamatan Pangkalan Kerinci.
Hal ini disampaikan pemuka masyarakat Desa Kuala Tolam Muhardi kepada Riau Pos, Senin (17/10) via selulernya. Dikatakannya bahwa, jika ini dibiarkan terlalu lama, maka dipastikan kondisi jalan aspal tersebut akan bertambah parah. Sehingga akan berdampak buruk bagi aktivitas masyarakat, terutama roda perekonomian masyarakat. Untuk itu, Pemkab Pelalawan melalui Dinas PUPR, diharapkan dapat segera memperbaiki jalan tersebut.
"Ya, kita sangat khawatir atas kondisi jalan saat ini. Apalagi saat ini musim penghujan, sehingga dikhawatirkan jalan tersebut akan semakin rusak parah dan membahayakan warga yang melintasinya. Untuk itu, mewakili masyarakat Desa Kuala Tolam, saya berharap agar jalan ini dapat segera diperbaiki oleh Dinas PUPR," terangnya.
Ditambahkannya bahwa, selain mengeluhkan kondisi jalan, warga juga berharap dan juga mendambakan agar Pemkab Pelalawan dapat membangun jaringan listrik. Pasalnya, sudah puluhan tahun warga belum juga merasakan nikmatnya penerangan listrik. Dan hingga saat ini, warga hanya memakai diesel atau genset untuk mendapatkan penerangan yang membutuhkan biaya cukup besar untuk membeli solar.
" Untuk itu, kami berharap agar Pemkab Pelalawan dapat segera mendengar keluhan warga Desa Kuala Tolam ini yang sangat mendambakan perbaikan jalan dan juga pembangunan jaringan listrik," ujarnya.
Hanya saja, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas PUPR Joko Sutiardi ST belum berhasil merespon setelah dihubungi melalui selulernya di nomor 081267076xxx yang dalam keadaan tidak aktif. Hingga berita ini diterbitkan, Plt Kepala Dinas PUPR juga masih belum memberikan jawaban atas keinginan masyarakat yang sangat mendambakan perbaikan jalan dan pembangunan jaringan listrik tersebut.(amn)