KOTA (RIAUPOS.CO) - Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) Wilayah X secara resmi melaunching Entrepreneurship Award II. Launching ini dibuka Koordinator Kopertis Wilayah X Prof Dr Herri SE MBA, di Kampus Universitas Islam Riau (UIR), Kamis (28/6).
Entrepreneurship Award II yang ditaja ini diharapkan mampu menjadi pemacu semangat serta motivasi khususnya di kalangan mahasiswa. Hal ini diharapkan oleh Herri, dengan tujuan untuk menumbuhkembangkan pengusaha-pengusaha muda yang berkompetensi demi kemajuan bangsa Indonesia.
“Entrepreneur sangat diperlukan untuk kemajuan negara, yang mampu mengombinasikan kreativitas dan inovasi untu mengelola sumber daya, untuk memenuhi keperluan masyarakat. Upaya demi tumbuh dan berkembangnya para entrepreneurship muda” jelasnya.
Herri juga menyampaikan, dengan pemberian award kepada mahasiswa yang mau untuk menjadi pengusaha ini nanti bisa membantu untuk mengembangkan usaha yang dibangun para mahasiswa, “Yang lebih penting dari itu, orang-orang yg berani mengambil risiko untuk mengelola sumber daya melalui entrepreneurship,’’ ujarnya.
Pasalnya di Indonesia saat ini masih tiga persen masyarakat yang bertindak sebagai pengusaha. ‘’Sedangkan suatu negara yang maju setidaknya memiliki 13 persen pengusaha untuk mengendalikan ekonomi bangsa,” tutupnya.
UIR yang ditunjuk Kopertis X sebagai host dari Entrepreneurship Award II ini merasa terhormat dan bahagia, dan siap mengampu seluruh perguruan tinggi swasta (PTS) di Wilayah Kopertis X dalam pengembangan wirausaha muda.
“UIR sebagai host dari semua PTS di Riau, menerima dan menyambut dengan gembira,” ungkap Rektor UIR, Prof Dr Syafrinaldi SH MCL.(cr7)