Peserta Didik RCM Pekanbaru Ikuti Uji Kompetensi Nasional

Pekanbaru | Senin, 28 September 2020 - 08:19 WIB

Peserta Didik RCM Pekanbaru Ikuti Uji Kompetensi Nasional
Direktur LPPT RCM Amiruddin M Amin SE MM (duduk lima dari kanan) dan Ketua Lembaga Sertifikasi Kompetensi Otomotif Teknik Kendaraan Ringan, Ermansyah SPd MM (duduk tujuh dari kanan) foto bersama para peserta uji kompetensi di Hotel Pesona, Jumat (25/9/2020).(RCM FOR RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Teknik (LPPT) Riau Cipta Mekanik (RCM) melaksanakan uji kompetensi otomotif teknik kendaraan ringan kerja sama antara Direktorat Kursus dan Pelatihan Ditjen Pendidikan Vokasi Kemdikbud RI dengan Lembaga Sertifikasi Kompetensi Otomotif Kendaraan Ringan dan TUK Riau Cipta Mekanik Tahun 2020. Pembukaan acara berlangsung  di Hotel Pesonna, Pekanbaru, Jumat (25/9) malam.

Hadir pada acara pembukaan Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru yang diwakili olehKabid PAUD dan PN Hj Erma MPd. Ketua Lembaga Sertifikasi Kompetensi Otomotif  Teknik Kendaraan Ringan, Ermansyah  SPd MM, Ketua Tempat Uji Kompetensi Riau Cipta Mekanik, Sumarsono  ST, Tim Penguji Kompetensi dari  LSK Otomotif Teknik Kendaraan Ringan Khairul Amri ST dan Teguh Irawan ST.


Selain itu juga perusahaan mitra kerjasama Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Teknik Riau Cipta Mekanik seperti PT  Agung Automall Toyota. PT. Arista Auto Prima (Honda Arista), PT. Pahala Internasional DIPO Mitsubishi, PT. Sejahtera Buana Trada PT Sedayu Citra Mobi (Benneli)

"Mengacu pada Permendikbud no 20 tahun 2008  Alhamdulillah LPPT Riau Cipta Mekanik telah memperoleh kepercayaan dari Lembaga Sertifikasi Kompetensi Otomotif Kendaraan Ringan sebagai Tempat Uji Kompetensi (TUK) Oto TKR," ujar Direktur LPPT RCM Amiruddin M Amin SE MM. Untuk itu selama dua hari ke depan tim penguji akan langsung ke turun melakukan uji kompetensi peserta didik di LPPT RCM.

Pada kesempatan itu Amiruddin juga menyampaikan kilas balik apa yang telah dicapai oleh LPPT RCM antara lain Juara I Lomba Pengelola Kursus dan Pelatihan Provinsi Riau Tahun 2015 Juara I Lembaga Kursus dan Pelatihan Berprestasi Bidang Kejuruan Otomotif Provinsi Riau Tahun 2016.  Juara I Lomba Peserta Didik Kursus dan Pelatihan Kejuruan Otomotif Sepeda Motor Provinsi Riau Tahun 2016. Juara I Lomba Asean Skill Competition (ASC) Kejuruan Otomotif Mobil Provinsi Riau Tahun 2017. Memperoleh  Akreditasi tertinggi dengan Nilai A (Amat Baik) dari Badan Akreditasi Nasional PAUD dan PNF Tahun 2018.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru yang diwakili oleh Kabid PAUD dan PN  Hj Erma MPd menyatakan dukungannya pada LPPT RCM yang serius membangun SDM di Riau. “Sudah terbukti ikut berperan dalam menciptakan SDM yang kompeten di bidang otomotif di Provinsi Riau bahkan berskala nasional,” ujarnya lagi.

Terpisah, Ketua Lembaga Sertifikasi Kompetensi Otomotif  Teknik Kendaraan Ringan, Ermansyah  SPd MM kepada Riau Pos mengatakan bahwa seusai Permendikbud bahwa setiap hasil belajar dari lembaga pendidikan non formal wajib dievaluasi dan harus memenuhi standar. "Hasil uji kompetensi ini diakui secara nasional karena ada standar dan modul yang terukur," ujarnya.

Ia menyebutkan lulusan RCM ini berada pada jenjang tiga. "Maksudnya kemampuan skillnya setara dengan lulusan SMK," ujarnya.(fiz)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook