PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pawai Takbir Iduladha 1444 Hijriah yang diprakarsai Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru pada Rabu (28/6/2023) malam disambut antusias. Tidak hanya oleh peserta pawai yang memutihkan Jalan Diponegoro, Gajah Mada hingga Jalan Jendral Sudirman, tapi juga oleh warga sekitar.
Pantauan Riaupos.co di beberapa titik lintasan, warga antusias menyaksikan pawai. Bahkan pengendara yang terhenti karena arak-arakan pawai ini turun dari kendaraan dan melihat pawai dengan gema takbir itu berlalu.
Seperti di persimpangan Jalan Gajah Mada-Jalan Sumatera, Kelurahan Simpang Empat, Kecamatan Pekanbaru Kota. Di sini warga berdesakan hingga ke bahu jalan ingin melihat lebih dekat. Ada juga yang ingin menyeberang untuk melihat dari median jalan, namun terpaksa dicegah petugas di persimpangan itu.
Bahkan pengendara banyak yang mematikan kendaraan di persimpangan itu. Sebagian juga meletakkan helm dan mulai mengeluarkan ponsel untuk merekam pawai. Apalagi arak-arakan pawai ini berlangsung cukup lama karena panjangnya barisan. Jalan pun dipasang pembatas portable. Pada persimpangan itu saja, arak-arakan mulai lewat pukul 20.40 WIB dan belum mencapai ekornya pada pukul 21.00 WIB.
Salah seorang warga, Ganda Putra (36), merasa senang dapat melihat pawai ini setelah sekian lama merantau ke Pekanbaru. Padahal, biasanya hanya melihat di kampung pasca pandemi Covid-19.
''Apalagi ini di tengah kota. Tadi cuma mau lewat aja, rupanya jalan ditutup. Ya udah tarok atas trotoar aja motor, kapan lagi anak-anak bisa lihat pawai takbir ramai begini di tengah kota,'' ungkapnya.
Pawai sendiri berlangsung khidmat. Hampir tidak ada kejadian berarti selama pelaksanaan. Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jefri Siagian melalui Kasat Lantas Kompol Birgitta Wijayanti menyebutkan, kondisi aman dan terkendali.
''Kondisi Pawai Takbir Iduladha aman terkendali. Terima kasih kepada peserta pawai yang sangat tertib dan pengguna jalan yang terhambat bisa sabar,'' kata Kompol Birgitta.
Peserta pawai usai finis di Kompleks Mal Pelayanan Publik (MPP) langsung membubarkan diri secara teratur. Sekitar pukul 21.45 WIB masih terlihat peserta pawai melintas meninggalkan MPP. Sementara petugas gabungan TNI, Polri, Dishub dan Satpol PP Pekanbaru baru terlihat satu per satu meninggalkan pos jaga di sekitar Jalan Jendral Sudriman dan Jalan Gajah Mada sekitar pukul 21.50 WIB.
Laporan: Hendrawan Kariman (Pekanbaru)
Editor: Edwar Yaman