PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Satu unit mobil protokoler Gubernur Riau (Gubri) mengalami kecelakaan di Kabupaten Siak, Selasa (26/9). Akibat kecelakaan tersebut, satu petugas protokoler yang biasa menjadi pembawa acara bernama Ichfa A Zuhri meninggal dunia.
Informasi yang didapat Riau Pos, mobil yang ditumpangi Zuhri ketika kembali ke Pekanbaru tidak bersama dengan rombongan Gubri. Mobil tersebut ditumpangi tiga orang yakni Zuhri, satu petugas peliputan dari Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Riau dan seorang sopir. Usai kejadian tersebut, jenazah almarhum kemudian langsung dibawa ke daerah Muara Lembu di Kabupaten Kuantan Singingi.
Kabar kecelakaan tersebut cepat beredar di grup-grup WhatsApp dan media sosial lainnya. Dalam beberapa grup WhatsApp juga disebutkan kecelakaan terjadi di Jalan Lintas Perawang-Dayun, tepatnya di Km 11.
“Innalilahi wainnailaihi rojiuun. Telah meninggal dunia Zuhri, protokol Pemprov Riau akibat kecelakaan hari ini (kemarin, red) di Jalan Lintas Perawang Dayun Km 11. Semoga diberi tempat terbaik di sisi-Nya. Aamiin,” isi pesan tersebut. Selain itu, dari pantauan Riau Pos di media sosial berupa Instagram milik Zuhri yakni @tukang_bawa_acara, juga langsung dipenuhi komentar rakan-rekannya yang mengucapkan kalimat selamat tinggal dan doa bagi almarhum. Saat dikunjungi Riau Pos, akun Instagram tersebut juga terakhir kali memposting kegiatan sekitar 5 jam lalu.
Beberapa saat usai kecelakaan, rombongan Gubri Syamsuar yang juga baru pulang dari melakukan kunjungan kerja di Bengkalis tiba di TKP. Gubri dan istri juga kemudian langsung menjenguk korban kecelakaan di puskesmas setempat. Dalam kesempatan tersebut, Gubri turut menyampaikan dukacita atas meninggalnya salah satu petugas protokoler tersebut. Gubri merasa sangat kehilangan karena dalam beberapa kesempatan, Zuhri selalu menjadi pembawa acara pada kegiatannya. “Kami turut berdukacita dan merasa kehilangan karena dari kemarin kami bersama beliau,” kata Gubri.
Kapolres Siak AKBP Asep Sukarwadi mengatakan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 18.40 WIB. “Pada saat jalan lurus, mobil mini bus yang ditumpangi korban mendahului kendaraan di depannya. Pada saat bersamaan datang dari arah berlawanan mobil truk colt diesel,” ungkap AKBP Asep, Selasa (26/9). Atas kejadian itu, penumpang bernama Ichfa A Zuhri meninggal dunia. Tiga penumpang lainnya, yakni Abdoel Rahmad, Novriansyah dan Gimson Aritonangi mengalami luka-luka. “Penyidik Unit Laka Satlantas Polres Siak masih melakukan penyelidikan dan pendalaman penyebab kecelakaan,” tuturnya.
Seorang penjual gorengan yang berada sekitar 10 meter dari tempat kejadian perkara bernama Ella Winsi, mengaku kaget mendengar dentuman keras yang terjadi di depan matanya. “Colt Diesel tidak laju, hanya dikemudikan sopir tanpa kernet,” jelas Ella.(sol/nda/mng)