HARI ULANG TAHUN KOTA PEKANBARU KE 238

Pekanraya Wisata, Gratis Masuk Alam Mayang

Pekanbaru | Rabu, 22 Juni 2022 - 09:15 WIB

Pekanraya Wisata, Gratis Masuk Alam Mayang
Pemilik yang juga pengelola Taman Rekreasi Alam Mayang, Riyono berpose di depan baliho Pekanraya Wisata, Pekanbaru, baru-baru ini. (ISTIMEWA)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Pekanbaru  ke 238, Taman Rekreasi Alam Mayang menyelenggarakan Pekanraya Wisata dengan tiket masuk gratis. Acara berlangsung 24,25,26 Juni 2022.

Pengelola Taman Rekreasi Alam Mayang, Riyono, Selasa (21/6) mengatakan, banyak acara yang ditampilkan pada event Pekanraya ini. Satu hal yang menarik  adalah gratis masuk Alam Mayang. Password-nya Al Fatihah dan Alam Mayang Diberkati. "Alfatihah dan doa untuk Bapak Ibu Badiyun. Ini sebagai sedekah karena pesan orangtua agar Alam Mayang bermanfaat untuk orang banyak," ujar Riyono.


Pekanraya juga dimeriahkan dengan Yamaha Day. Ada penyelenggarakan senam Aerobik. Festival seni silat tradisional yang diikuti lebih dari 30 perguruan silat tradisional se Provinsi Riau. Live musik berupa panggung hiburan pop Melayu kenangan. Juga diselenggarakan pawai reok, ada lomba barongan se Riau dan saat ini peserta telah 600 orang.

"Yang menarik dari itu semua, kita juga mengadakan bazar UMKM serta lomba UMKM industri kreatif di lingkungan Kecamatan Tenayan Raya. Mengapa kita buat lomba ini, karena kita ketahui bersama bahwa pusat Kota Pekanbaru berada di Kecamatan Tenayan Raya. Kita sedang mengembangkan, mencari ide untuk inovasi ekonomi kreatif dan branding Tenayan Raya," ungkapnya menambahkan.   

Dia juga menyebutkan, Taman Reakreasi Alam Mayang memiliki luas 25 hektare yang dapat menampung 20 ribu orang. Dengan demikian diharapkan para tamu dapat menikmati rekreasi dengan nyaman dan senang. Selain beragam iven tersebut, tamu dapat berwisata dan menikmati  aneka sarana prasarana yang tersedia.

Dikesempatan yang sama ia juga mengatakan bahwa HUT Kota Pekanbaru kali ini adalah momen yang baik dan spesial untuk menikmati hiburan di Taman Rekreasi Alam Mayang yang kurun waktu dua tahun belakangan ini dilanda Covid 19. "Bersyukur kita ada kebaikan  dan perubahan  di tahun ini, dan berharap ini akan menjadi kegiatan tahunan," terangnya.(nto/c)

Laporan HERIANTO BASRAH, Pekanbaru

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook