OPERASI KESELAMATAN 2023 BERAKHIR

Delapan Orang Tewas Kecelakaan

Pekanbaru | Rabu, 22 Februari 2023 - 12:32 WIB

Delapan Orang Tewas Kecelakaan
Dirlantas Polda Riau Kombes Pol Dwi Nur Setiawan. (ISTIMEWA)

PEKANABRU (RIAUPOS.CO) - Kepolisian Daerah (Polda) Riau selesai menggelar Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023. Operasi yang digelar selama 14 hari ini, dimulai sejak 7-20 Februari 2023 tersebut, dinilai berhasil menekan angka kecelakaan lalu lintas di Bumi Lancang Kuning.

Dirlantas Polda Riau Kombes Pol Dwi Nur Setiawan melalui keterangan tertulis yang diterima Riau Pos menyebut, operasi berhasil mencapai tujuan. Yakni menekan kejadian lakalantas. Di mana pada tahun ini, kecelakaan menurun sebesar 21 persen bila dibanding tahun lalu. 


''Kemudian jumlah fatalitas korban meninggal dunia (MD) dan luka berat (LB) juga dapat ditekan sebesar kurang lebih 25 persen dibanding tahun lalu,'' ungkap Dwi Nur, Selasa (21/2).

Untuk pelanggaran lalu lintas masih didominasi oleh pelanggaran tidak memakai helm SNI dan sabuk pengaman. Pada operasi keselamatan tahun ini, untuk penindakan pelanggaran menggunakan ETLE Statis, ETLE mobile dan teguran secara humanis. Dia merincikan untuk kasus kecelakaan pada tahun ini terdapat 15 kasus.

Di mana pada tahun sebelumnya pada operasi yang sama, terdapat 19 kasus kecelakaan. Sedangkan untuk korban meninggal dunia akibat kecelakaan terdapat sebanyak 8 orang. Di mana jumlah ini cukup berkurang bila dibanding tahun lalu sebanyak 12 orang korban meninggal dunia akibat kecelakaan.

Korban luka berat akibat kecelakaan ada sebanyak 9 orang. Juga turun bila dibanding tahun sebelumnya sebanyak 12 orang. Untuk luka ringan, ada sebanyak 18 orang. Jumlah ini naik bila dibanding tahun sebelumnya yang hanya 9 orang saja.

''Untuk penindakan pelanggaran terdapat 957 tilang. Tahun sebelumnya 2022 ada sebanyak 1.571. Teguran humanis sebanyak 18.727 ini naik dari tahun sebelumnya sebanyak 6.786,'' pungkasnya.

Diketahui sebelumnya, Kepolisian Daerah (Polda) Riau resmi menggelar Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023. Hal ini ditandai dengan apel pagi serta pemberian helm gratis oleh Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal, Selasa (7/2) pagi. Dalam apel, ada sekitar 990 personel yang dierahkan.

Di mana jumlah ini terdiri dari personel Polda Riau 120 orang dan Satlantas jajaran 870 personel.

Operasi ini bakal berlangsung 2 pekan. Dengan sejumlah sasaran ketertiban pada pengendara. Adapun tema yang diambil yakni ''Keselamatan Berlalulintas yang Pertama dan Utama''.

Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal dalam amanatnya mengatakan Apel Kesiapan Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2013 dilaksanakan dalam rangka cipta kondisi Kamseltibcarlantas, menjelang Hari Raya Idulfitri 1444 H tahun 2023.

Selain itu, apel juga bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya. Sehingga kegiatan operasi dapat berjalan dengan optimal dan dapat berhasil sesuai dengan tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan.

Perlu diketahui, berdasarkan data dari Direktorat Lalu Lintas bahwa tahun 2022 data kecelakaan berjumlah 1.638 kasus, dengan korban meninggal dunia sebanyak 362 orang, luka ringan sebanyak 1.750 orang dan kerugian materi sebanyak Rp9.367.175.000.

''Kita menyadari bahwa dalam mengatasi permasalahan bidang lalu lintas tersebut kita tidak bisa berdiam diri. Bahkan kita wajib melakukan berbagai upaya untuk menciptakan pemerintah yang bertanggung jawab dalam membina dan memelihara Kamseltibcarlantas,'' katanya.(gem)

Laporan AFIAT ANANDA, Pekanbaru

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook