Prajurit TNI AD Diminta Implementasikan Nilai Isra Mikraj

Pekanbaru | Senin, 20 Februari 2023 - 10:07 WIB

Prajurit TNI AD Diminta Implementasikan Nilai Isra Mikraj
Danrem 031/WB Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung bersama jajaran saat mengikuti peringatan Isra Mikraj di Masjid Al-Iman, Komplek Makorem, Jalan Sultan Syarif Kasim, Pekanbaru, Ahad (19/2/2023). (PENREM 031/WB UNTUK RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Komando Resor Militer (Korem) 031/Wira Bina menggelar peringatan Isra Mikraj di Masjid Al-Iman, Komplek Makorem, Jalan Sultan Syarif Kasim, Pekanbaru, Ahad (19/2).

Kegiatan yang dihadiri langsung  Danrem Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung tersebut, digelar dengan tema ''Dzikir Doa Keselamatan Bangsa Momentum Peringatan Isra dan Mikraj Nabi Muhammad SAW''.


Adapun pelaksanaan kegiatan dimulai dari salat subuh berjamaah, khotmul Qur’an, salawat, thausiyah, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, hingga sambutan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr H Dudung Abdurachman dan sambutan Wakil Presiden RI KH Maruf Amin yang disiarkan secara virtual. 

Dalam kesempatan itu Kasad melalui sambungan video conference mengatakan peristiwa Isra Mikraj merupakan peristiwa agung. Bahkan salah satu mukjizat terbesar yang dikaruniakan Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW. 

''Peristiwa luar biasa itu harus diyakini dan diimani oleh setiap umat muslim. Oleh karena itu, kepada para prajurit TNI AD maupun PNS hendaknya dapat mengimplementasikan nilai-nilai dan hikmah yang terkandung di dalamnya,'' sebut Jenderal Dudung.

Utamanya keteladanan, kesungguhan, ketabahan dan kesabaran Rasul dalam mengemban amanah yang begitu berat.

Dia juga menyampaikan Isra Mikraj mengajak semua kaum muslimin untuk memperkokoh keimanan dan keyakinan kepada Allah SWT. Isra Mikraj juga menjadi jalan untuk dapat memperteguh sikap istiqomah mendekatkan diri kepada Allah. Yakni dengan berzikir dan berdoa dengan harapan semua memperoleh ketenangan batiniah.

''Kuatnya keimanan kesabaran dalam menerima musibah sebagai ujian dari Allah SWT serta kembali ke arah kebaikan kehidupan yang lebih baik,'' ungkap Kasad.

Pada kesempatan itu Kasad kembali menegaskan TNI Angkatan Darat harus selalu berada di hati rakyat dan rakyat Kndonesia akan selalu berada di hati Angkatan Darat. Oleh karena itu dia mengajak seluruh keluarga besar TNI AD untuk saling bahu membahu, bergotong royong, menguatkan dan saling mendoakan dalam menghadapi berbagai persoalan, ujian dan musibah yang melanda negeri ini.(nda)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook