Dies Natalis Universitas Hang Tuah Pekanbaru Gelar Berbagai Lomba

Pekanbaru | Kamis, 19 Januari 2023 - 10:40 WIB

Dies Natalis Universitas Hang Tuah Pekanbaru Gelar Berbagai Lomba
Ketua Yayasan Hang Tuah Pekanbaru dr H Zainal Abidin MPH bersama Rektor UHTP Prof Dr Syafrani MSi melepas balon tanda dimulainya 1 tahun dies natalis UHTP disaksikan para pimpinan UHTP lainnya, Rabu (18/1/2023). (UHTP FOR RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -  Universitas Hang Tuah Pekanbaru (UHTP) menggelar berbagai lomba pada 1 tahun dies natalis. Dies natalis bertemakan ''UHTP Siap Berkolaborasi Menuju Universitas Unggul Masa Depan'' dibuka  Ketua Yayasan Hang Tuah Pekanbaru dr H Zainal Abidin MPH, Rabu (18/1).

Disebutkan Zainal Abidin, sebuah perjuangan dan perjalanan panjang akhir berdirinya UHTP. Sebelumnya UHTP bernama Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Hang Tuah Pekanbaru.


''Tanpa terasa UHTP sudah berusia satu tahun,'' ucap Zainal Abidin.

Senada dengan itu, Rektor UHTP Prof Dr Syafrani MSi mengatakan, secara Bahasa Arab, dies natalis merupakan milad. ‘’Mari kita nikmati karunia yang diberikan Allah. UHTP merupakan organisasi yang cukup besar, jadi kami mengingatkan kepada seluruh civitas akademika bahwa saat ini UHTP sudah berusia satu tahun. Usia satu tahun ini mari kita evaluasi diri kita. Visi UHTP adalah ingin menjadi UHTP Menuju Universitas Unggul Masa Depan. Untuk mengingat itu pada natalis ini kita melaksanakan berbagai rangkaian kegiatan,'' tuturnya.

Pesan dirinya selaku rektor, mari dibangun UHTP itu secara bersama-sama menjadikan universitas unggul di masa depan, saling silaturahmi, saling asah dan asuh. ‘’Kita sudah berada di suatu wadah untuk saling bekerja sama,'' urainya.

Sementara itu, Ketua pelaksana satu tahun Dies Natalis UHTP dr Aldiga Rienarti Abidin MKM mengatakan, rangkaian kegiatan dies natalis dimulai dengan pembukaan yang dibuka Ketua Yayasan Hang Tuah Pekanbaru dr H Zainal Abidin MPH.

''Kemudian dilanjutkan dengan pesta olahraga,'' ujar Aldiga Rienarti Abidin yang juga menjabat Wakil Rektor II UHTP.

Pesta olahraga, kata Aldiga, diikuti seluruh civitas akademika UHTP. Selanjutnya, kegiatan bidang ilmiah yakni pengabdian kepada masyarakat, seminar, oral presentasi, poster. Kemudian lomba logo dies natalis UHTP ke 1, lomba vlog dan fotografi di UHTP. Terakhir dilanjutkan dengan acara jalan sehat.(nto/c)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook