Satgas Covid-19 Imbau Lansia Ikut Vaksinasi

Pekanbaru | Jumat, 17 Desember 2021 - 10:16 WIB

Satgas Covid-19 Imbau Lansia Ikut Vaksinasi
(INTERNET)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pemerintah Kota Pekanbaru melalui Tim Satgas Covid-19 Pekanbaru terus berupaya mengajak dan mengimbau masyarakat, khususnya lanjut usia (lansia) untuk segera melakukan vaksinasi Covid-19 melalui layanan posyandu bagi warga lanjut usia (lansia), Kamis (16/12).

Menurut Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Pekanbaru Zarman Chandra, pihaknya akan mengaktifkan posyandu lansia dan menempatkan tim untuk melakukan vaksinasi Covid-19 di setiap rumah ibadah.


"Kami mengajak masyarakat untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 ini, baik di layanan posyandu lansia dan di rumah ibadah seperti masjid," kata dia.

Lanjut Zarman, pihaknya saat ini juga tengah melalukan koordinasi dengan sejumlah pihak terkait, seperti para camat di Kota Pekanbaru dan  Dinas Kesehatan dalam pengaktifan posyandu lansia.

Apalagi, vaksinasi bagi warga lanjut usia tidak sebatas agar terhindar dari paparan Covid-19. Namun juga kondisi kerentanan lansia yang juga menjadi perhatian.

"Vaksinasi ini aman. Dan sudah banyak lansia di Kota Pekanbaru yang sudah menjalani vaksinasi ini. Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat, baik sesudah dan sebelum vaksinasi, " ucapnya.

Lanjutnya, berdasarkan data Dinkes pada 21 November 2021, saat ini sebanyak 25.825 orang atau 36,7 persen lansia dengan usia di atas 60 tahun telah mengikuti vaksinasi Covid-29 dengan suntik dosis pertama.

Semetara sebanyak  20.329 orang lansia atau sekitar 28,9 persen telah menjalani vaksinasi tahap kedua. Dan lansia yang belum vaksin lengkap 5.496 orang. (ayi)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook