Wujudkan Pekanbaru Sehat dan Bebas Sampah

Pekanbaru | Jumat, 17 Juni 2022 - 10:44 WIB

Wujudkan Pekanbaru Sehat dan Bebas Sampah
Para peserta pelatihan Senam Sehat Riau Bangkit 2022 memegang sertifikat usai pelaksanaan kegiatan yang digelar Dispora Kota Pekanbaru bersama LKP Senam Pesona di Sanggar Senam Pesona & Spa Jalan Delima, Kelurahan Delima, Kecamatan Bina Widya, Ahad (12/6/2022). (SENAM PESONA FOR RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Sekretaris Dispora Kota Pekanbaru Hadi Firmansyah SAg MSi membuka secara resmi pelatihan Senam Sehat Riau Bangkit 2022 di Sanggar Senam Pesona & Spa Jalan Delima, Kelurahan Delima, Kecamatan Bina Widya, Ahad (12/6). Pelatihan ini berlangsung selama tiga hari, 12-14 Juni 2022 dan diikuti oleh 70 orang peserta dari berbagai kecamatan.

Dalam acara pembukaan tersebut, turut hadir anggota DPRD Pekanbaru Zainal Arifin SE MH, Camat Bina Widya Edi Suherman SSos MSi, Ketua KONI Pekanbaru M Yasir SH beserta jajarannya, pemilik Sanggar Senam Pesona & Spa selaku panitia pelaksana Ernany Tito, Sub Koordinator Bidang Dispora Pekanbaru M Setiagam SPd beserta THL Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Pekanbaru.


Ketua Panitia Pelaksana Ernany Tito menyampaikan, bahwa Senam Riau Bangkit adalah senam andalan Provinsi Riau yang sudah dipatenkan menjadi senam wajib bagi berbagai kegiatan pemerintahan dan sekolah.

"Senam ini merupakan perpaduan gerakan kesehatan dengan tarian khas Riau Tari Zapin. Ada 12 gerakan yang terbagi pada 4 gerakan inti, salah satu gerakan khas zapin yang dipadukan jadi senam adalah Langgam Melayu. Senam ini senamnya masyarakat Riau, senam kreasi terbaik nasional," tuturnya.

Ernani Tito menambahkan, pelatihan Senam Sehat Riau Bangkit 2022 ini berlangsung selama tiga hari. Senam Riau Bangkit ini diproduksi Riau Pos, RTv, dan Senam Pesona.

"Para peserta pelatihan Senam Riau Bangkit ini mendapatkan sertifikat. Mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi peserta pelatihan. Pelatihan ini kerja sama Dispora Pekanbaru dan LKP Senam Pesona," jelas Ernani Tito.

Sementara Sekretaris Dispora Kota Pekanbaru Hadi Firmansyah menyambut baik digelarnya pelatihan ini. Apalagi acara ini diselenggarakan untuk menyemarakkan Hari Jadi Kota Pekanbaru ke-238,  sekaligus sosialisasi pola hidup bersih dan sehat bebas dari sampah kepada para instruktur dan peserta serta insan olah raga.

Hadi Firmansyah mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada pengurus beserta jajaran Sanggar Senam Pesona & Spa Kota Pekanbaru atas inisiatif dan peran sertanya turut serta menyemarakkan Hari jadi Kota Pekanbaru sebagai wujud atas kecintaan kepada daerah.

"Melalui penyelenggaraan pelatihan ini diharapkan sebagai sarana pembelajaran untuk memberikan multi efek positif dalam perkembangan serta peningkatan dunia keolahragaan khususnya Senam Riau Bangkit, peningkatan kualitas sumber daya manusia, memberikan pengetahuan dan keterampilan. Serta wawasan peningkatan kompetensi dan kemampuan profesional sehingga melahirkan personel yang andal di masa yang akan datang," jelas Hadi Firmansyah.(kom)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook