Rektor Unri Rilis Kompetisi Unri-IAWC 2023

Pekanbaru | Senin, 16 Oktober 2023 - 10:59 WIB

Rektor Unri Rilis Kompetisi Unri-IAWC 2023
Rektor Universitas Riau (Unri) Prof Dr Sri Indarti SE MSi

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Rektor Universitas Riau (Unri) Prof Dr Sri Indarti SE MSi merilis Universitas Riau International Academic Writing Competition (UNRI-IAWC) 2023.

Ketua pelaksana kegiatan Prof Dr Neni Hermita MPd menyebutkan, kompetisi ini telah dirilis di Kampus Unri, Selasa (10/10). Adapun topik Unri-IAWC 2023 ini, yaitu Art and Humanities (Education and Culture), Social Studies (Politics Economics and Law), Health and Science, Technology and Enginering dan Multidiciplinary (STEAM).


“Bagi calon peserta yang berkeinginan untuk ikut pada kompetisi ini, dapat melalui tahapan submission deadline 10 November 2023, semifinalists  Announcement 13-17 November 2023, finalists Announcement 18 November 2023, Final Round 23-25 November 2023 dan Winner Announcement 27 November 2023,” jelas Neni.

Neni Hermita juga mengatakan, Rektor Unri dalam beberapa kesempatan mengajak semua pihak untuk  mendukung pelaksanaan kegiatan ini, serta turut menyukseskannya bersama-sama.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unri Dr Hermandra MA mengatakan, kompetisi ini untuk membentuk mahasiswa multitalenta dengan Soft Skill tinggi dan berprestasi di tingkat Internasional.

“Program ini guna mendukung Internasionalisasi Kampus dan mengajak dosen untuk memberikan kontribusi dalam merekomendasikan potensi calon-calon peserta yang ada di lingkungan kampus, untuk ikut serta dalam ajang kompetisi Internasional ini,” tutupnya.(nto/c)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook