AJ Diduga Meninggal karena Penyakit Ayan

Pekanbaru | Selasa, 13 Juli 2021 - 09:34 WIB

AJ Diduga Meninggal karena Penyakit Ayan
Pihak kepolisian memasang garis polisi di lokasi tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat seorang laki-laki berinisial AJ, Senin (12/7/2021). (POLSEK TAMPAN FOR RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -  Warga dihebohkan dengan. penemuan mayat seorang laki-laki di drainase Jalan HR Soebrantas Panam, Senin (12/7) pagi.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol H Nandang Mu’min Wijaya melalui Kapolsek Tampan Kompol Hotmartua Ambarita mengatakan, dugaan kematian korban dikarenakan sakit. Pasalnya, berdasarkan keterangan saksi, korban memiliki riwayat penyakit ayan.


Kapolsek mengungkapkan, korban berinisial AJ (33) warga Jalan Kutilang Sakti, Kelurahan Simpang Baru, Kecamatan Bina Widya Kota Pekanbaru. Korban ditemukan warga dalam keadaan meninggal dunia di dalam parit di pinggir Jalan HR Soebrantas.

"Kronologi kejadian sekira pukul 07.15 WIB saksi Zafran Lubis melihat sesosok mayat laki-laki di dalam parit," ujar Kapolsek Tampan.

Dijelaskannya, awal penemuan mayat korban ketika saksi Zafran tengah berjalan kaki di Jalan Hr Soebrantas hendak menuju ke salah satu bengkel.

"Ketika saksi Zafran berjalan dan melihat ke arah parit melihat sesosok mayat laki-laki dan tidak berapa lama ada mobil polisi yang lewat dan ia langsung memangil dan mengatakan bahwasanya ada mayat di dalam parit," terangnya.

Kemudian, saksi Abdul Rahman yang melihat kejadian tersebut langsung menghubungi polisi, dan polisi langsung turun ke TKP dan memasang police line.

"Diduga korban tersebut mempunyai riwayat penyakit ayan, karena menurut keterangan saksi Rafi Soni sekira pukul 03.00 WIB sempat kejang-kejang dan tidak berapa lama sehat dan kembali berjalan menuju dekat parit dan saksi Rafi Soni tidak melihat lagi," sebutnya.

Kapolsek Tampan Kompol Hotmartua Ambarita menambahkan, untuk memastikan penyebab kematian korban, polisi saat ini tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut.(dof)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook