Ada 400-an Titik Lokasi Salat Id

Pekanbaru | Selasa, 12 Juni 2018 - 10:28 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru bersama Kementerian Agama (Kemenag) Wilayah Pekanbaru menetapkan ada 400-an lapangan atau  masjid sebagai tempat resmi pelaksanaan Salat Idulfitri atau Salat Id 1439 Hijriah di Pekanbaru. Fokus lokasi diperbanyak di lapangan untuk bisa menampung jamaah dalam jumlah yang lebih banyak.

Asisten I Pemko Pekanbaru Azwan mengatakan, pihaknya mengarahkan agar Salat Id diselenggarakan di lapangan agar lebih luas dan bisa menampung jamaah. ‘’Penetapan 400-an titik lokasi Salat Id ini sudah disepakati bersama tokoh agama dan Kemenag Kota Pekanbaru. Ada yang di lapangan dan ada juga masjid yang tersebar di 12 kecamatan di Pekanbaru,’’ ungkap Azwan kepada Riau Pos, Senin (11/6).

Baca Juga :Hambali Imbau Pemudik Berhati-hati di Jalan

Bukan hanya penetapan lokasi saja, dalam surat keputusan (SK) penyelengaraan Salat Id tersebut juga diatur tentang khatib, imam, dan bilal yang akan bertugas di masing-masing lokasi. Terkait rincian lokasi ke-400-an titik tersebut, Azwan tidak bisa merinci secara detail.

“Namun salah satunya di halaman Kantor Wali Kota Pekanbaru. Yang akan menjadi khatibnya langsung Plt Wali Kota Pekanbaru Pak Ayat Cahyadi,” kata Azwan.

Jika cuaca tidak mendukung, semisalnya hujan, maka penyelenggaraan Salat Id di halaman kantor wali kota akan dialihkan ke Masjid Paripurna Pekanbaru yakni Masjid Ar Rahman. Azwan berpesan kepada masyarakat agar ikut melakukan Salat bersama-sama pada semua tempat yang sudah disediakan.

“Kalau memang tidak sempat datang ke lokasi yang agak jauh, memang sebaiknya warga melakukan salat di dekat lingkungan rumah masing-masing,” sarannya.

Untuk pengamanan, dijelaskan Azwan bahwa dalam rapat bersama kemarin dari pihak kepolisian, Kodim, Satpol PP dan Dishub Pekanbaru siap memberikan pengamanan. “Bahkan, pengamanan akan dimulai saat pawai takbir yang akan dilangsungkan di Jalan Gajah Mada Pekanbaru,” katanya.

Sementara itu, Kabag Kesra Pekanbaru Idrus menambahkan, sama seperti tahun-tahun sebelumnya, Pemko Pekanbaru akan menggelar pawai takbir menyambut Idulfitri. Hanya saja untuk tahun ini jumlah peserta pawai takbir akan dibatasi.

“Untuk tahun ini pesertanya satu kelurahan satu, kemudian satu kecamatan satu dan masing-masing OPD satu. Jadi kami batasi,” kata Idrus.

Tidak hanya membatasi jumlah peserta dari tingkat kelurahan, kecamatan dan dinas-dinas, pada pawai takbir tahun ini, pihaknya juga tidak akan melibatkan masjid-masjid menjadi peserta pawai. Sebab pihaknya khawatir jika seluruh masjid dilibatkan seperti tahun lalu pesertanya akan membeludak.

“Ini karena faktor keamanan pasca-penyerangan di Mapolda beberapa waktu lalu. Jadi supaya peserta pawainya tidak terlalu banyak, tahun ini dari masjid-masjid memang tidak kami libatkan,” ujarnya.

Ia juga menyebutkan seluruh mobil hias perwakilan dari masing-masing kelurahan, kecamatan dan dinas-dinas nanti akan berkumpul di Jalan Diponegoro. Sekitar pukul 16.00 WIB. Kemudian pawai akan dimulai sekitar pukul 19.00 WIB dari jalan Gajah Mada, masuk ke Jalan Sudirman sampai ke depan MTQ kembali ke arah kantor gubenur, hingga ke pasar buah dan putar balik hingga finis di Jalan Gajah Mada.

“Kami perkirakan sekitar pukul 10.00 malam sudah selesai acaranya,” katanya.

Pihaknya mengimbau agar selama pawai takbir ini berlangsung, para peserta tetap menjaga ketertiban dan keamanan. Sehingga kegiatan pawai takbir nanti bisa berjalan lancar dan aman.(tya)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook